search:
|
PinTect

Nivida Bawa Geforce RTX Merambah Segmentasi Kelas Menengah

Senin, 18 Jan 2021 10:50 WIB
Nivida Bawa Geforce RTX Merambah Segmentasi Kelas Menengah

Nivida GeForce RTX memasuki pasar menengah, hadirkan produk dengan harga terjangkau (Foto: NVDIA)


PINUSI.COM - Nivida membawa kejutan pada gelaran Electronic Show 2021, merilis varian GeForce RTX 3060, untuk segmen pasar kelas menengah. Produk anyar ini hadir melengkapi generasi seri RTX 30.

Nivid menyebut produk ini akan mematok harga yang terjangkau namun performa yang tersemat, dua kali lebih bagus serta sangat cepat dari pada generasi sebelumnya. Membandingkan dengan model RTX 2060, tentu jenis 3060 mengalahkan performa dengan perbandingan sepuluh kali lebih gesit.

Sedangkan untuk spesifikasi, RTX 3060 memiliki 3.584 CUDA core dan begitu pula dengan VRAM GDDRG sebesar 12 GB.  Kemudian kecepatannya bahkan tidak main-main, Nivida memenuhi spesifikasi sebesar 1.32 GHz yang masih bisa bertambah menjadi 1.78 GHz.

BACA JUGA: EKOSISTEM DIGITAL, SEMANGAT NEGERI WUJUDKAN MIMPI

Untuk performa dalam permainan, GeForce RTX 3060 dapat lancar bermain Watch Dogs dengan frame rate 60 sampai 64 fps jika anda menyalakan DLSS. Namun ini merupakan hasil yang kurang memuaskan mengingat RTX 2060 dengan mudahnya mendapatkan hasil frame rate dengan rata-rata 40 fps dalam setiap permainan.

Varian baru RTX ini memang sengaja hadir untuk menyasar para pemain (gamers) yang memakai resolusi video sebesar 1080p. Bagi yang sudah berminat untuk mendapatkan GeForce RTX 3060, produk baru bisa dibeli pada Februari 2021 mendatang.



Editor: Cipto Aldi

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook