search:
|
PinTect

Siap-siap!, Android 14 Bakalan Blokir Aplikasi Jadul

dialpu/ Jumat, 27 Jan 2023 09:05 WIB
Siap-siap!, Android 14 Bakalan Blokir Aplikasi Jadul

PINUSI.COM - Sebagai bentuk langkah mengurangi potensi adanya malware, Android 14 akan memulai pemblokiran aplikasi versi lama Android.

Seiring waktu berlalu, pedoman untuk Google Play Store telah memastikan untuk para pengembang Android untuk terus memperbarui aplikasi mereka untuk menggunakan fitur-fitur terbaru dan tindakan keamanan pada platform Android.

BACA LAINNYA: Pahami Sebelum Membeli!, 7 Cara Membeli Smartphone di Tahun 2023

Di bulan ini, pedoman tersebut telah diperbarui, yang mewajibkan aplikasi Google Play Store yang baru terdaftar untuk menargetkan minimal Android 12. Persyaratan level API minimum ini hanya diberlaukan untuk aplikasi yang ditujukan untuk Google Play Store.

Jika para pengembang ingin membuat aplikasi dengan versi lama, mereka dapat melakukannya dan cukup meminta untuk para penggunanaya untuk melakukan sideload file APK secara manual. Dan jika aplikasi Android belum memperbarui sebelum pedoman diubah, Play Store akan terus menyajikan aplikasi tersebut kepada mereka yang telah menginstalnya.

Menurut perubahan pada kode yang baru diposting tersebut, Android 14 diatur untuk memperketat persyaratan API, sepenuhnya memblokir pemasangan aplikasi yang sudah lama.

https://pinusi.com/pinnews/google-monopoli-iklan-online-pemerintah-as-gugat-perkara-tersebut/

Editor : Cipto Aldi



Penulis: dialpu

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook