3 Destinasi Pantai yang Ada di Bantul, Unik hingga Ramah Keluarga

Oleh ragildwisetyaMonday, 22nd January 2024 | 14:00 WIB
3 Destinasi Pantai yang Ada di Bantul, Unik hingga Ramah Keluarga
ilustrasi Destinasi Pantai di Bantul/X/TravelsPromo

PINUSI.COM - Daerah Yogyakarta yaitu Bantul memiliki pantai yang unik hingga ramah keluarga. Tentunya, banyak sekali yang berkunjung ke pantai hanya menikmati keunikan alamnya bahkan berlibur dengan keluarga tercinta. Melansir dari laman Visiting Jogja, berikut 3 destinasi pantai yang ada di Bantul.

1. Pantai Baru 


sumber: X/SigitJogjaTour

Memiliki karakteristik pantai yang sedikit berbeda dari pantai-pantai di Bantul, Pantai Baru bisa menjadi pilihan liburan bersama keluarga. Dengan keberadaan pohon cemara udang yang membuat teduh sepanjang bibir pantai cocok dijadikan lokasi piknik yang menyenangkan. 

Dibandingkan dengan Pantai Parangtritis, Pantai Baru memang belum terlalu dikenal orang. Pantai Baru berdekatan dengan Pantai Kuwaru dan merupakan bagian timur dari Pantai Pandansimo dengan akses parkir yang lebih mudah untuk bus-bus dan mobil berukuran besar.

Sebelum memasuki kawasan Pantai Baru, terdapat hiu tutul dan patung harimau sebagai ikon Pantai Baru.

2. Pantai Cangkring


sumber: X/windashed

Pantai Cangkring adalah salah satu pantai yang terletak di Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia. Pantai ini merupakan destinasi wisata yang populer di Yogyakarta karena pesona alamnya yang menakjubkan.

Bagi para pecinta surfing atau bodyboarding, Pantai Cangkring menawarkan ombak yang cukup besar di beberapa musim tertentu. Namun, perlu diingat untuk selalu berhati-hati dan memperhatikan peringatan dari pihak berwenang terkait kondisi laut.

Pantai ini juga menawarkan spot-spot menarik untuk berfoto dengan latar belakang ombak dan pohon cemara, menjadikannya tempat yang populer untuk selfie dan dokumentasi perjalanan.

3. Pantai Kuwaru


sumber: X/TravelsPromo

Pantai Kuwaru berdekatan dengan Pantai Baru. keunikan dari Pantai Kuwaru yang memiliki kerimbunanan dan keteduhan dari pohon cemara, bukan dari pohon kelapa seperti di panai lainnya. Tidak heran apabila di siang hari pantai ini tetap teduh, dan justru cahaya matahari yang hendak menerobos dari celah dedaunan cemara menjadikannya eksotis.

Pantai Kuwaru yang berada di Desa Kuwaru ini sangat tidak layak dilupakan. Pihak pengelola menawarkan keseruan lewat susur pantai menggunakan kendaraan yang bisa menghadapi berbagai medan, seperti ATV dan motor trail.

Terkini

Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 6 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 5 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 4 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 4 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 3 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 3 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 10:02 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta