Resep Mi Tek-tek Kuah, Cocok untuk Solusi Perut Lapar di Malam Hari

Oleh SuneniSaturday, 3rd February 2024 | 06:30 WIB
Resep Mi Tek-tek Kuah, Cocok untuk Solusi Perut Lapar di  Malam Hari
Mi tek-tek menjadi makanan yang cocok disantap pada malam hari. Foto: Instagram@hm.ulfa

PINUSI.COM - Selain nasi goreng, menu yang biasa dibeli ketika lapar di malam hari adalah mi tek-tek.


Mi kuah dengan tambahan bumbu dan sayuran ini, menjadi makanan yang cocok disantap pada malam hari.


Resep mi tek-tek kuah kali ini dilengkapi isian komplet seperti daging ayam, bakso, dan beberapa sayuran lainnya.


Menu hangat, gurih, dan pedas ini sudah pasti lezat dan nikmat untuk menggoyang lidah.


Nah, daripada membelinya di luar, Pinusian bisa mencoba membuatnya sendiri di rumah.


Penasaran apa saja bahan dan bagaimana cara membuatnya? Yuk, coba resep dari akun Instagram@hm.ulfa berikut ini:


Bahan-bahan:


- 1 bungkus mie urai;

- 100 gram ayam fillet, potong kecil;

- 1 butir telur, kocok lepas;

- 7 buah bakso, potong;

- 1 genggam sawi hijau, potong;

- 1 genggam kol, iris;

- Kucai secukupnya, potong;

- 1 buah tomat, potong;

- 1 sendok makan kecap manis;

- 2 sendok makan saos sambal; dan

- 800 mililiter air


Bahan-bahan bumbu halus:


- 4 siung bawang merah;

- 3 siung bawang putih;

- 3 buah cabe merah keriting;

- 7 buah cabe rawit;

- 3 butir kemiri, sangrai; dan

- 1 sendok teh merica.


Cara memasak mi tek tek kuah spesial:


1. Rebus mi setengah matang, lalu sisihkan.

2. Tumis bumbu halus sampai harum, lalu masukkan ayam dan masak sampai matang. Selanjutnya tambahkan air dan didihkan. Masukkan bakso, telur, garam, kaldu bubuk, kecap manis dan saus sambal, aduk rata.

3. Setelah itu masukkan sawi, kol, kucai dan tomat. Masak hingga sayur agak layu, dan terakhir masukkan mi. Aduk hingga rata, koreksi rasa dan masak sebentar saja.

4. Mi tek-tek kuah komplit siap disajikan.


Itu dia resep mi tek tek kuah komplet, sajian nikmat saat lapar di malam hari.


Rasanya yang gurih membuat ketagihan. Selamat mencoba. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta