4 Destinasi Dekat Bandara Internasional Minangkabau, Namanya Mirip Artis hingga Dekat Desa Wisata

Oleh ragildwisetyaSunday, 25th February 2024 | 01:00 WIB
4 Destinasi Dekat Bandara Internasional Minangkabau, Namanya Mirip Artis hingga Dekat Desa Wisata
destinasi wisata dekat bandara internasional minangkabau/ instagram/ desa_wisata_sungai_bangek

PINUSI.COM - Padang memiliki destinasi wisata menarik sekitar Bandara Internasional Minangkabau. Letaknya yang strategis mampu memikat wisatawan dan dikenal kalangan luas. Berikut 4 destinasi wisata dekat Bandara Internasional Minangkabau.

1. Christine Hakim Idea Park


sumber: instagram @christinehakimideapark

Christine Hakim Idea Park berada di Jalan Adinegoro Nomor 11 A, Lubuk Buaya, Padang. Destinasi ini dibuka dari jam 08.30 - 12.30 WIB. Destinasi ini menawarkan waterpark, ice skating, trampoline, dan playground. Selain penawaran tersebut, destinasi ini juga menyediakan oleh - oleh khas Minang nih.

Harga tiketnya mulai dari 30.000 rupiah saja.

2. Pantai Katapiang


sumber: instagram @ayodolan

Melansir dari laman RRI, Letak Pantai Katapiang hanya berkisar 5 kilometer dari Bandara Minangkabau. Akses paling mudah jika tidak membawa kendaraan sendiri adalah menggunakan taksi biasa atau taksi online dari bandara. Masuk ke dalam kawasan wisata pantai Katapiang, anda harus melewati pemukiman warga dengan jalan-jalan yang kecil di sela-sela rumah mereka.

Setibanya di pantai anda akan takjub menyaksikan keindahan alamnya. Air laut yang biru, membuat siapapun tak sabar untuk segera menceburkan diri. Ditambah lagi dengan warna langitnya yang biru.

3. Pulau Sawo


sumber: instagram @rommyadams

Melansir dari laman Pemerintah Kota Padang, Pulau Sawo ini terletak di perairan Kecamatan Koto Tangah dan merupakan pulau yang tidak berpenduduk dengan memiliki luas 4,6 Ha dan juga merupakan pulau yang terletak paling utara di wilayah Kota Padang.

Jarak pulau ini dengan Pantai Pasie Jambak kira-kira sekitar 2,2 km yang dapat ditempuh dengan menggunakan perahu nelayan dengan waktu tempuh 10 menit dari Pantai Pasie Jambak. Pulau Sawo ini memiliki kontur yang relatif datar yaitu hanya sekitar 0 – 5 meter dari permukaan laut.

Pada bagian pantainya terdapat hamparan pasir putih yang bersih. Pulau Sawo ini masih sangat alami dan juga belum terganggu oleh berbagai aktivitas manusia.

4. Sungai Bangek


sumber: instagram @desa_wisata_sungai_bangek

Melansir dari Jadesta Kemenparekraf, Sungai Bangek merupakan destinasi wisata yang berbasis sungai dan dibumbui dengan atraksi Seni Tradisional berupa penampilan Rago-rago, Randai dan Silat tradisional (Silek Aie).

Spot spot yang dapat dikunjungi pengunjung antara lain pemandian Lubuk One yang dapat dinikmati seluruh anggota keluarga. Lubuk one ini memiliki spot khusus Terapi Ikan Garinglive music, dan camping ground. Lubuk Ummi adalah spot pemandian yang bias dinikmati kawula muda yang memang bisa berenang.

Spot Lubuk ummi ini memiliki kedalaman sungai antara 1 - 2.5 meter. Spot Lubuk Ummy ini juga menyajikan permainan terjun Tali ke air dengan pengaman standar. 



Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 6 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 4 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 3 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 2 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in an hour
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 30 minutes
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 29 minutes
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 6 minutes ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | 22 minutes ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta