6 Tip Mengasuh Anak Tanpa Baby Sitter Ala Nikita Willy

Oleh avitriTuesday, 27th February 2024 | 09:00 WIB
6 Tip Mengasuh Anak Tanpa Baby Sitter Ala Nikita Willy
Nikita Willy dan suami aktif terlibat dalam pengasuhan anak tanpa bantuan baby sitter. Foto: Instagram@nikitawillyofficial94

PINUSI.COM - Kehidupan selebritas sering kali menjadi sumber inspirasi bagi banyak orang, termasuk dalam hal parenting.

Salah satu artis yang dikenal sebagai orang tua yang aktif dalam mengasuh anak tanpa bantuan baby sitter adalah Nikita Willy.

Melalui perjalanan pengasuhan putranya, Issa Xander Djokosoetono, Nikita Willy berbagi beberapa tip parenting yang mungkin bisa dijadikan panutan oleh para orang tua.

Berikut ini enam tip parenting ala Nikita Willy, yang menekankan pada kegiatan mengasuh anak tanpa baby sitter.

1. Mendidik Anak agar Mandiri

Meskipun Nikita dan suaminya, Indra Priawan, berasal dari latar belakang keluarga yang mapan secara finansial, mereka memilih pendekatan sederhana dalam mendidik putra semata wayang mereka, Issa.

Mereka menghindari memanjakan Issa terlalu berlebihan, dan memastikan anaknya tidak tergantung sepenuhnya pada orang tua.

Nikita Willy berkomitmen memberikan kebebasan pada Issa untuk menemukan jalan sendiri dan belajar menjadi mandiri.

Sikap rendah hati dan sederhana menjadi kunci dalam memberikan pendidikan pada anak mereka.

2. Mengasuh Tanpa Baby Sitter

Keputusan untuk mengasuh anak tanpa bantuan baby sitter mungkin terdengar menantang bagi sebagian orang, terutama bagi mereka yang memiliki jadwal padat.

Namun, bagi Nikita Willy, kesempatan ini dianggap sebagai bentuk keterlibatan langsung dalam pertumbuhan dan perkembangan anak.

Dengan aktif mengasuh sendiri, Nikita dan suaminya ingin memastikan mereka tidak hanya menjadi orang tua secara fisik, tetapi juga emosional untuk Issa.

Hal ini sejalan dengan pandangan peran ayah dalam pengasuhan anak sangat penting.

3. Banyak Quality Time Bersama Anak

Nikita Willy sangat menyadari pentingnya kehadiran orang tua dalam masa pertumbuhan awal anak.

Mereka tidak hanya memberikan mainan kepada Issa, tetapi juga aktif menghabiskan waktu berkualitas bersama.

Aktivitas seperti bermain dan berbicara bersama anak menjadi prioritas dalam keluarga ini.

Lebih dari itu, Nikita dan suaminya mengajarkan kebiasaan membaca buku daripada mengandalkan gawai, memberikan nilai tambah pada perkembangan intelektual Issa.

4. Menghargai Anak

Nikita Willy memberikan kebebasan kepada Issa untuk memilih, menjaga privasi anaknya agar tidak diekspose secara berlebihan ke publik.

Hal ini dilakukan untuk memastikan Issa dapat menikmati masa kecilnya dengan bebas dan tidak merasa terbebani oleh pilihan yang mungkin tidak sesuai dengan keinginannya.

Pemahaman akan kebutuhan anak dan menghargai hak privasinya menjadi dasar dalam mendidik Issa.

5. Selalu Bersikap Tenang

Menjadi orang tua membutuhkan ketenangan jiwa dan fisik yang besar.

Nikita Willy mengakui, mengasuh anak bukanlah tugas yang mudah, namun, dia berusaha untuk tetap tenang di depan Issa.

Hal ini termasuk mengelola emosi di saat sulit, seperti saat merasa marah atau sedih.

Nikita senantiasa berusaha untuk tidak menangis di dekat anak, mencari solusi bersama suaminya, dan menjaga suasana positif agar Issa tidak terpapar oleh emosi negatif sejak dini.

6. Menerapkan Rutinitas Penting

Rutinitas harian menjadi bagian penting dalam tip parenting ala Nikita Willy.

Mereka menyusun rutinitas untuk Issa dengan penuh perhatian.

Melalui rutinitas sebelum tidur, seperti membawa Issa ke kamar, meredupkan lampu, menyiapkan susu, dan membacakan buku, Nikita menciptakan kestabilan dalam kehidupan sehari-hari Issa.

Rutinitas tersebut tidak hanya membangun disiplin pada anak, tetapi juga membantu membentuk memori otak anak tentang kegiatan yang dilakukannya setiap hari.

Tip parenting ala Nikita Willy mencerminkan komitmen tinggi orang tua untuk terlibat langsung dalam pertumbuhan dan perkembangan anak.

Dengan mengutamakan kegiatan mengasuh tanpa baby sitter, memberikan kebebasan dan menghargai anak, serta menciptakan rutinitas harian, Nikita Willy memberikan contoh positif bagi para orang tua yang ingin menjalani peran mereka dengan penuh tanggung jawab dan kasih sayang.

Semoga tip ini dapat memberikan inspirasi bagi semua orang tua yang ingin memberikan yang terbaik untuk anak-anak mereka. (*)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 7 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 5 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 5 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 3 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 3 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta