Sehatkan Jantung Hingga Tingkatkan Kekebalan Tubuh, Ini 6 Manfaat Konsumsi Bawang Putih

Oleh SuneniMonday, 8th April 2024 | 08:00 WIB
Sehatkan Jantung Hingga Tingkatkan Kekebalan Tubuh, Ini 6 Manfaat Konsumsi Bawang Putih
Sifat antioksidan dan antibakteri bawang putih memberikan sejumlah manfaat kesehatan bagi tubuh. Foto: Freepik/jcomp

PINUSI.COM - Bawang putih adalah salah satu bumbu dapur yang memiliki banyak manfaat.


Sifat antioksidan dan antibakteri bawang putih memberikan sejumlah manfaat kesehatan bagi tubuh, mulai dari memperbaiki pencernaan, menyeimbangkan kadar gula darah, hingga meningkatkan kekebalan tubuh.


Bawang putih juga memiliki sejumlah nutrisi penting seperti vitamin, mineral, serat, dan lainnya.


Berikut ini beberapa manfaat yang akan Pinusian dapatkan dari makan bawang putih mentah.


Kesehatan jantung


Bawang putih memiliki manfaat bagi pembuluh darah dan arteri.


Belerang dalam bawang putih diubah menjadi gas hidrogen sulfida oleh sel darah merah.


Akibatnya, arteri darah kita melebar, sehingga memudahkan pengendalian tekanan darah.


Tingkatkan energi


Makan bawang putih dapat meningkatkan energi dan produktivitas, ketika Pinusian bangun dengan perasaan lelah atau kekurangan energi.


Fitokimia yang terdapat pada bawang putih terkenal dengan kemampuannya mencegah penyakit dan memperkuat sistem kekebalan tubuh.


Menurunkan kolesterol jahat


Zat aktif yang bernama allicin, diketahui dapat menurunkan kadar LDL atau kolesterol jahat dalam tubuh.


Bawang putih dapat membantu menurunkan kolesterol berbahaya dan meningkatkan kesehatan jantung bila dikonsumsi secara teratur.


Bersifat mengobati


Satu siung bawang putih memiliki kandungan mineral dan antioksidan yang luar biasa.


Mengonsumsi bawang putih mentah atau matang, memberi tubuh unsur-unsur penting yang mendukung kesehatan tubuh, termasuk vitamin, mineral, mangan, seng, belerang, zat besi, kalium, kalsium, dan selenium.


Penurunan berat badan


Nutrisi pada bawang putih meningkatkan metabolisme, yang berkontribusi terhadap penurunan berat badan.


Bawang putih meningkatkan rasa kenyang dan mengurangi nafsu makan serta makan berlebihan.


Meningkatkan kekebalan tubuh


Konsumsi bawang putih meningkatkan konsentrasi sel T dalam darah yang melawan virus, memperkuat pertahanan tubuh terhadap infeksi virus yang menyebabkan flu.


Allicin, salah satu komponen antibiotik, juga terkandung dalam bawang putih. (*)

Terkini

Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | 2 hours ago
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | 3 hours ago
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | 3 hours ago
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | 3 hours ago
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | 3 hours ago
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | 4 hours ago
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 9 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | 9 hours ago
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
PinTertainment | 10 hours ago
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | Wednesday, 18th September 2024 | 20:31 WIB