Vertigo Sering Muncul? Bisa Jadi Jadi Ada Gangguan di Telinga

Oleh sarahsalsabillaThursday, 2nd May 2024 | 05:00 WIB
Vertigo Sering Muncul? Bisa Jadi Jadi Ada Gangguan di Telinga
Vertigo disebabkan oleh adanya gangguan pada sistem keseimbangan yang berada di telinga. Foto: Pinterest

PINUSI.COM - Pernahkah Pinusian mengalami sensasi dunia berputar di sekitar, disertai rasa mual dan muntah yang mengganggu?

Jika iya, Pinusian mungkin pernah mengalami vertigo, sebuah kondisi yang menyebabkan pusing berputar dan dapat disertai berbagai gejala lainnya.

Secara umum, vertigo disebabkan oleh adanya gangguan pada sistem keseimbangan yang berada di telinga.

"Kalau ada sesuatu gangguan di telinga bagian dalam, tentunya itu akan menyebabkan pusing berputar yang merupakan ciri khas dari vertigo," kata Irene Halim Subrata, dokter spesialis neurologi RS EMC Cikarang, Jawa Barat

Gangguan telinga yang berpengaruh dalam munculnya vertigo, adalah gangguan pada bagian koklea atau yang biasanya disebut rumah siput.

"Terutama di organ yang kita bilang koklea."

"Di situ kan ada organ-organ otolit yang menjaga kesimbangan tubuh kita," ucap Irene.

Jika terdapat gangguan seperti sumbatan atau posisinya yang salah, lanjutnya, maka vertigo akan lebih berkemungkinan besar muncul. 

Selain itu, infeksi telinga bagian dalam juga dapat menyebabkan munculnya vertigo

"Yang paling sering kasusnya ada meniere's disease atau vestibular neuritis.

"Itu salah satu adanya gangguan di telinga yang menyebabkan vertigo," tutur Irene.

Oleh karena itu, penting untuk memeriksakan diri ke dokter, untuk bisa memastikan apakah vertigo yang dialami bersumber dari gangguan telinga atau bukan. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta