5 Hacks Mudah Ciptakan Rambut Wavy yang Cantik dan Effortless

Oleh avitriSunday, 26th May 2024 | 09:00 WIB
5 Hacks Mudah Ciptakan Rambut Wavy yang Cantik dan Effortless
Rahasia tampil cantik dengan rambut wavy tanpa repot. Foto: Adobe Stock/Oleg Gekman

PINUSI.COM - Rambut wavy atau bergelombang menjadi salah satu tren yang tak pernah lekang oleh waktu.

Tampilannya yang anggun, cantik, dan terlihat effortless, membuat banyak orang tergila-gila padanya.

Namun, sering kali untuk mendapatkan tampilan rambut wavy yang sempurna, diperlukan usaha dan waktu yang cukup.

Tidak heran jika banyak yang mencari cara mudah untuk mendapatkan tampilan rambut bergelombang tanpa harus repot.

Beruntungnya, ada beberapa hacks atau trik sederhana yang bisa Pinusian coba, untuk mendapatkan tampilan rambut wavy yang cantik, tanpa harus menggunakan alat pengeriting rambut. Yuk, simak ulasan lengkapnya di bawah ini!

1. Twist Rambut

Salah satu cara termudah untuk mendapatkan tampilan rambut wavy adalah menggunakan metode twist.

Caranya cukup sederhana, Pinusian hanya perlu menyisir rambut ke atas dan ikat menjadi high ponytail.

Kemudian, belah rambut menjadi dua bagian, dan pilin kedua bagian tersebut hingga menyisakan sekitar tiga sentimeter dari ujung rambut.

Ikat rambut dan biarkan semalaman.

Ketika bangun di pagi hari, lepaskan pilinan dan tata rambut sesuai selera.

Voila! Pinusian akan mendapatkan rambut wavy yang sempurna dalam semalam.

2. Kepang Rambut

 

Selain metode twist, Pinusian juga bisa mencoba menggunakan metode kepang untuk mendapatkan tampilan rambut wavy yang cantik.

Setelah keramas, tambahkan volume di bagian akar rambut menggunakan mousse.

Kepang rambut sesuai tekstur yang Pinusian inginkan, dan ikat.

Biarkan semalaman dan lepaskan kepangan di pagi hari.

Pinusian akan mendapatkan tampilan rambut wavy yang natural dan cantik, tanpa harus repot-repot menggunakan alat pengeriting.

3. Kepang Rambut dan Catokan

 

Jika tidak memiliki waktu semalaman untuk mendapatkan tampilan rambut wavy, Pinusian bisa mempercepat prosesnya menggunakan catokan.

Caranya cukup mudah, Pinusian hanya perlu mengepang rambut menjadi lima atau enam bagian dengan ketat, dan sisakan sekitar 5 sentimeter rambut di bagian bawah.

Kemudian, gunakan catokan pada bagian yang telah dikepang.

Setelah selesai, lepaskan kepangan dan tata rambut wavy-mu sesuai keinginan.

Dengan menggunakan metode ini, Pinusian bisa mendapatkan tampilan rambut wavy yang cantik dalam waktu yang lebih singkat.

4. Cepol Rambut

 

Jika ingin mendapatkan tampilan rambut wavy yang lebih intens dan bergelombang, Pinusian bisa mencoba metode cepol rambut.

Buat beberapa cepol kecil di bagian tengah kepala, dan sisakan ujung rambut agar hasilnya tidak terlalu keriting.

Biarkan semalaman dan lepaskan cepolan di pagi hari.

Pinusian akan mendapatkan tampilan rambut wavy yang cantik dan bergelombang dengan metode ini.

5. Headband Hack

 

Headband juga bisa menjadi salah satu trik untuk mendapatkan tampilan rambut wavy yang cantik dan effortless.

Gunakan headband untuk melilit rambut, dan biarkan semalaman.

Di pagi hari, lepaskan headband secara perlahan, dan Pinusian akan mendapatkan tampilan rambut wavy yang natural dan cantik.

Trik ini juga cocok untuk Pinusian yang memiliki rambut tipis, karena tidak memerlukan alat pengeriting rambut.

Itulah beberapa hacks sederhana yang bisa Pinusian coba untuk mendapatkan tampilan rambut wavy yang cantik dan effortless, tanpa harus repot menggunakan alat pengeriting rambut.

Selamat mencoba dan nikmati tampilan rambut wavymu yang baru! (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta