Resep Udang Goreng Asam Jawa Ala Chef Devina Hermawan, Simpel dan Bikin Nagih!

Oleh SuneniSunday, 12th May 2024 | 07:30 WIB
Resep Udang Goreng Asam Jawa Ala Chef Devina Hermawan, Simpel dan Bikin Nagih!
Resep udang goreng asam Jawa ala Chef Devina Hermawan. Foto: Instagram@devinahermawan

PINUSI.COM - Ada banyak kreasi menu masakan dengan bahan dasar udang yang layak Pinusian coba, salah satunya udang goreng asam Jawa.


Jika Pinusian bosan dengan masakan udang yang itu-itu saja, udang goreng asam Jawa ini cocok Pinusian nikmati untuk menu bersama keluarga.


Udang goreng asam Jawa juga sangat nikmat bila dipadukan dengan sambal kecap yang manis dan pedas.


Memasak menu ini juga tidak memerlukan waktu lama, sangat simpel dan hemat waktu.


Oleh karena itu, yuk simak resepnya seperti yang sudah dibagikan Chef Devina Hermawan melalui akun Instagramnya berikut ini.


Bahan marinasi udang:


- 400 gram udang;
- 6 siung bawang putih;
- 1 sendok makan asam Jawa;
- 1 sendok makan air;
- 1/2 sendok makan garam;
- 1/2 sendok makan kaldu jamur;
- 1/8 sendok teh merica; dan
- 1 sendok makan tapioka.


Bahan sambal kecap:


- 1 siung bawang putih;
- 5 buah cabai rawit merah;
- 15 buah cabai rawit hijau;
- 2 sendok makan gula merah;
- 1 sendok makan bawang merah goreng;
- 2 sendok makan kecap manis;
- 1/2 sendok teh garam;
- 1/2 buah tomat merah, potong kotak; dan
- 1/2 buah jeruk limau.


Cara membuat:


1. Potong bagian ujung kepala udang, lalu belah punggung udang dan bersihkan kotorannya. Sisihkan.
2. Haluskan bawang putih dan letakkan ke dalam mangkuk.
3. Masukkan asam jawa dan air, aduk sampai rata.
4. Masukkan udang, garam, kaldu jamur, merica, dan tapioka. Aduk sampai rata dan diamkan selama 10 menit.
5. Panaskan minyak, goreng udang dan tiriskan.
6. Selanjutnya membuat sambal kecap. Ulek bawang putih dan garam sampai halus.
7. Masukkan cabai rawit hijau dan cabai rawit merah, ulek kasar.

Tambahkan gula merah, lalu ulek kembali. Kemudian pindahkan ke dalam mangkuk.
8. Masukkan kecap manis, bawang goreng, tomat merah, dan perasan jeruk limau, aduk rata.
9. Udang goreng asam jawa siap disajikan bersama sambal kecap.


Itulah resep udang goreng asam Jawa ala Chef Devina Hermawan.


Akan lebih nikmat lagi jika disantap dengan nasi putih hangat, lho. Selamat mencoba! (*)

Terkini

Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 10:02 WIB
Komisi II DPR RI Tolak Usulan Penundaan Pengangkatan CPNS 2024 Hingga 2026
Komisi II DPR RI Tolak Usulan Penundaan Pengangkatan CPNS 2024 Hingga 2026
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 08:53 WIB
Cara Efektif Membersihkan Memori HP Tanpa Hapus Data
Cara Efektif Membersihkan Memori HP Tanpa Hapus Data
PinTect | Thursday, 6th March 2025 | 14:06 WIB
Cara Mencetak Kartu Keluarga (KK) Secara Online dengan Mudah
Cara Mencetak Kartu Keluarga (KK) Secara Online dengan Mudah
PinTect | Thursday, 6th March 2025 | 13:31 WIB
Ramalan Zodiak Hari Ini, 6 Maret 2025: Keberuntungan dan Tantangan Menanti!
Ramalan Zodiak Hari Ini, 6 Maret 2025: Keberuntungan dan Tantangan Menanti!
PinTertainment | Thursday, 6th March 2025 | 12:22 WIB
Manajer Reza Gladys Diperiksa, Dugaan Pemerasan Nikita Mirzani Kian Berkembang
Manajer Reza Gladys Diperiksa, Dugaan Pemerasan Nikita Mirzani Kian Berkembang
PinTertainment | Thursday, 6th March 2025 | 11:22 WIB
Nikita Mirzani Ditetapkan Sebagai Tersangka, Ini Deretan Kasus yang Pernah Menyeret Nikita Mirzani
Nikita Mirzani Ditetapkan Sebagai Tersangka, Ini Deretan Kasus yang Pernah Menyeret Nikita Mirzani
PinTertainment | Thursday, 6th March 2025 | 10:45 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta