Begini Cara Tepat Pilih dan Gunakan Vitamin C untuk Wajah

Oleh ragildwisetyaMonday, 1st April 2024 | 05:00 WIB
Begini Cara Tepat Pilih dan Gunakan Vitamin C untuk Wajah
Kandungan vitamin C yang tinggi pada jeruk memberikan berbagai manfaat luar biasa untuk tubuh. Foto: Freepik/prostooleh

PINUSI.COM - Vitamin C merupakan senyawa yang dikenal dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh.

Selain itu, senyawa ini kerap digunakan sebagai bahan produk perawatan kulit, karena dipercaya dapat menjaga kesehatan kulit wajah. 

Salah satu manfaat vitamin C untuk wajah adalah dapat merangsang pembentukan kolagen pada kulit.

Sebab, vitamin C bekerja dengan ‘merekatkan’ berbagai macam asam amino untuk membentuk kolagen di dalam kulit.

Tip memilih produk vitamin c untuk wajah menurut Siloam Hospital, pilihlah produk vitamin C yang dapat digunakan secara langsung pada wajah, seperti krim atau serum.

Sebab, produk yang diaplikasikan secara langsung pada kulit cenderung lebih efektif, karena mudah diserap oleh tubuh tanpa melalui proses panjang. 

Pinusian juga dapat menggunakan produk vitamin C yang berbentuk bahan aktif, seperti L-Ascorbic Acid.

Senyawa tersebut dipercaya dapat memberikan hasil yang optimal pada kulit.

Penting pula untuk memilih produk vitamin C yang tidak mengandung alkohol guna mencegah terjadinya iritasi kulit. 

Agar mendapatkan hasil yang optimal, perlu memperhatikan penggunaan vitamin C untuk wajah sebaik mungkin.

Cara menggunakan vitamin C untuk kulit wajah yang tepat adalah:

  • Bersihkan kulit wajah menggunakan sabun pembersih wajah.
  • Keringkan wajah dengan handuk bersih.
  • Gunakan toner untuk membersihkan pori-pori dan melembapkan kulit wajah agar serum vitamin C dapat meresap dengan mudah.
  • Tuangkan serum vitamin C secukupnya di ujung jari, lalu oleskan ke kulit wajah secara merata.
  • Tepuk-tepuk kulit wajah dengan lembut dan perlahan.
  • Setelah menggunakan serum vitamin C, oleskan pelembap wajah dan tabir surya di pagi hari atau krim malam untuk malam hari.
  • Gunakan produk vitamin C secara rutin guna memperoleh hasil yang optimal. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta