Ini Efek Jangka Pendek dan Jangka Panjang dari Minum Alkohol!

Oleh AndikaThursday, 2nd February 2023 | 16:36 WIB
Ini Efek Jangka Pendek dan Jangka Panjang dari Minum Alkohol!

PINUSI.COM - Dalam hidup, tidak mungkin kita lepas dari masalah yang menimbulkan stres. Beberapa orang menghilangkannya dengan meminum minuman beralkohol, karena untuk sementara meredakan stres dan kecemasan. Di sisi lain, beberapa orang minum minuman beralkohol untuk menenangkan diri saat stres atau karena alasan lain.

Pada kadar rendah, alkohol sebenarnya bisa membuat kita merasa rileks, percaya diri, lebih bersosialisasi, dan meningkatkan rasa sejahtera kita. Namun jika dikonsumsi secara berlebihan, dapat memicu pelepasan kortisol saat kita sedang stres.

BACA LAINNYA: Melaney Ricardo Operasi Angkat Rahim, Ini Alasan Perempuan Kenapa Angkat Rahim

ilustrasi minum alkohol (Sumber: pexels.com/rebcenter moscow)

Akibat sementara yang kemungkinan akan muncul ketika minum minuman beralkohol:

  • Cedera, seperti kecelakaan kendaraan bermotor atau mobil, jatuh, tenggelam, dan luka bakar.
  • Kekerasan, termasuk pembunuhan, bunuh diri, kekerasan seksual, dan kekerasan pasangan intim.
  • Keracunan alkohol atau overdosis alkohol, yaitu keadaan darurat medis yang disebabkan oleh kadar alkohol dalam darah (blood alcohol content/BAC) yang tinggi.
  • Perilaku seksual berisiko, termasuk seks tanpa kondom atau seks dengan banyak pasangan. Perilaku ini bisa menyebabkan kehamilan yang tidak diinginkan atau penyakit menular menular seksual seperti HIV.
  • Keguguran dan lahir mati, atau gangguan spektrum alkohol janin pada perempuan hamil.

BACA LAINNYA: Vaksin HPV Gratis Untuk Anak Kelas 5-6 SD, Bagaimana Nasib yang Tidak Sekolah?

ilustrasi sakit kepala (Sumber: pexels.com/Andrea Piacquadio)

Inilah beberapa efek jangka panjang yang bisa muncul akibat sering minum minuman beralkohol:

  • Perubahan suasana hati yang terus-menerus, termasuk kecemasan dan mudah marah.
  • Insomnia dan gangguan tidur lainnya.
  • Sistem kekebalan yang melemah, yang kemungkinan bisa menyebabkan kita lebih sering sakit.
  • Perubahan libido dan fungsi seksual.
  • Perubahan nafsu makan dan berat badan.
  • Masalah dengan memori dan konsentrasi.
  • Kesulitan fokus pada tugas.
  • Peningkatan ketegangan dan konflik dalam hubungan asmara dan keluarga.

Minum alkohol memang bisa membuat tubuh lebih rileks dan lebih percaya diri. Namun, efek negatifnya jauh lebih besar daripada manfaat sementara. Selain memabukkan, alkohol dapat membahayakan diri sendiri dan orang lain. Pikirkan baik-baik sebelum memutuskan untuk minum, ya!

https://pinusi.com/pinhealth/sering-disebut-teh-diet-ternyata-ini-efek-samping-teh-jati-cina-yang-harus-kamu-tau/

Editor : Costa Rando Masihin

Terkini

Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | 3 hours ago
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | 3 hours ago
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | 3 hours ago
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | 3 hours ago
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | 4 hours ago
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | 4 hours ago
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 9 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | 10 hours ago
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
PinTertainment | 10 hours ago
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | Wednesday, 18th September 2024 | 20:31 WIB