Siapa Bilang Mahal? Ini Ide Kencan Hemat Budget Tapi Menyenangkan!

Oleh SuneniMonday, 27th March 2023 | 18:25 WIB
Siapa Bilang Mahal? Ini Ide Kencan Hemat Budget Tapi Menyenangkan!

PINUSI.COM - Kencan merupakan kegiatan yang biasanya dilakukan oleh para pasangan. Kegiatan ini dapat dilakukan dengan berbagai cara, seperti makan malam berdua, menonton film, dan lainnya yang bisa dilakukan bersama pasangan tersayang.

Namun, kencan tidak melulu harus mengeluarkan uang banyak, dapat pula dilakukan dengan hal sederhana dan tetap menyenangkan. Berikut beberapa ide ngedate hemat budget yang bisa dilakukan bersama orang tersayang.

1. Menonton film di rumah

Kamu dan pasangan hobi menonton film? Yuk, jadikan kegiatan ini sebagai salah satu list kencan kamu. Kamu dan pasangan bisa membuat list film atau series yang akan ditonton bersama di rumah. Jangan lupa siapkan camilan agar tidak bosan saat menonton, ya.

BACA LAINNYA: Sudahkah Kamu Mencintai Diri Kamu Sendiri?

2. Memasak bersama

Memasak berdua bisa meningkatkan romantisme antara kamu dan pasangan. Kamu bisa membuat nasi goreng, pizza, membuat kue, atau makanan favoritmu untuk jadi pilihannya.

3. Piknik 

Ide kencan murah berikutnya adalah pergi piknik. Kamu dan pasangan bisa merencanakan piknik di akhir pekan nih, misalnya piknik di taman, pantai, atau tempat lainnya. Siapkan juga makanan ringan, minuman segar, kamera dan tikar.

4. Main game

Quality time bersama pasangan juga bisa dilakukan dengan bermain game bersama di rumah. Kamu bisa bermain playstation, UNO, ular tangga, dan game menyenangkan lainnya. Rasa menegangkan dari permainan memungkinkan kamu untuk lebih dekat dan memahami sifat satu sama lain.

BACA LAINNYA: Ini 7 Manfaat Santan bagi Kesehatan, Ga Selalu Bahaya kok!

5. Berkeliling kota

Berkeliling kota bisa jadi ide untuk kencan akhir pekan kamu. Kamu bisa mencoba transportasi seperti MRT, Transjakarta, dan lain sebagainya. Kegiatan ini dijamin menyenangkan karena selain hemat budget, kalian bisa berkunjung ke tempat-tempat yang selama ini kalian inginkan. Selain itu, menggunakan transportasi publik juga murah loh.

https://pinusi.com/pinfoodtravel/5-restoran-sunda-di-bogor-cocok-buat-kumpul-keluarga/

Editor : Cipto Aldi

Terkini

Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | 3 hours ago
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | 3 hours ago
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | 3 hours ago
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | 3 hours ago
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | 4 hours ago
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | 4 hours ago
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 9 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | 10 hours ago
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
PinTertainment | 10 hours ago
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | Wednesday, 18th September 2024 | 20:31 WIB