5 Waktu yang Dilarang Berhubungan Intim Saat Hamil

Oleh SuneniWednesday, 29th March 2023 | 18:11 WIB
5 Waktu yang Dilarang Berhubungan Intim Saat Hamil

PINUSI.COM - Berhubungan seks saat hamil memang masih menjadi salah satu perbincangan yang menjadi sorotan. Beberapa wanita mungkin khawatir jika seks saat hamil akan berpengaruh pada kondisi janin. Faktanya, berhubungan intim tetap dapat dilakukan saat hamil, namun harus memperhatikan waktu dan kondisi.

Ada beberapa waktu yang mengharuskan berhubungan seksual ditunda terlebih dahulu dengan alasan keamanan selama periode kehamilan. Kapan waktu-waktu tersebut?

1. Usia kehamilan awal dan akhir

Para ahli mengatakan, salah satu waktu yang dilarang untuk berhubungan adalah ketika usia kehamilan masih muda. Pada usia kehamilan 34 hingga 36 minggu sebaiknya ibu tidak berhubungan seks terlebih dahulu, karena kondisi ini dapat menyebabkan risiko bayi lahir prematur.

Ketika memasuki usia kehamilan ke-37 pun sebaiknya ibu sudah tidak berhubungan intim lagi, sebab pada usia kehamilan ini, kepala janin bisa saja sudah memasuki rongga panggul. Berhubungan seks di periode ini dapat meningkatkan risiko pendarahan dan persalinan dini.

BACA LAINNYA: 5 Hal Ini Bisa Bikin Rambut Kamu Rontok, Simak Tipsnya Agar Tak Makin Parah!

2. Mengalami pendarahan hebat

Bidan atau dokter mungkin akan menyarankan ibu untuk menghindari seks jika mengalami pendarahan hebat saat hamil. Sebab, seks dapat meningkatkan risiko pendarahan lebih lanjut.

3. Air ketuban pecah secara dini

Ibu juga disarankan menghindari seks jika air ketuban pecah, karena dapat meningkatkan risiko infeksi. Pecahnya ketuban secara dini ditandai dengan keluarnya air ketuban melalui vagina. Cairan yang keluar dapat mengalir secara perlahan atau deras. Air ketuban berbeda dengan urine, karena bocornya air ketuban tidak dapat ditahan sehingga akan tetap mengalir keluar.

4. Masalah pada pintu rahim

Apabila ada masalah pada serviks, ibu dilarang berhubungan seksual selama kehamilan. Adanya masalah pada serviks membuat ibu hamil berisiko lebih tinggi mengalami persalinan diri atau mengalami keguguran.

BACA LAINNYA: Ini Obat-obatan yang Harus Ada di Kotak P3K di Rumah Kamu

5. Ada kondisi kehamilan tertentu

Beberapa kondisi kehamilan tertentu juga dapat membuat pasangan suami istri tidak bisa melakukan hubungan seksual selama kehamilan. Misalnya seperti kehamilan kembar, pernah mengalami persalinan dini pada kehamilan sebelumnya, atau berada pada trimester akhir kehamilan.

https://pinusi.com/pinhealth/hamil-anak-kembar-4-pola-makan-ini-bisa-bantu-dedek-bayi-tumbuh-sehat/

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 6 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 4 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 2 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in an hour
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 43 minutes
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 21 minutes
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 20 minutes
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 15 minutes ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | 30 minutes ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta