Ketahui Frekuensi Ideal Mandi dalam Sehari, Beda Umur Berbeda Kebutuhan

Oleh SuneniWednesday, 5th April 2023 | 07:00 WIB
Ketahui Frekuensi Ideal Mandi dalam Sehari, Beda Umur Berbeda Kebutuhan

PINUSI.COM - Sebagian besar orang Indonesia memiliki kebiasaan mandi sehari dua kali.

Katanya, mandi sehari dua kali lebih bersih dan sehat, dan beberapa orang bilang kalau mandi sehari sekali itu jorok. Namun, apa benar mandi dua kali sehari itu lebih menyehatkan? 

Kebersihan tubuh memang berpengaruh pada kesehatan. Mandi dapat membersihkan sel kulit mati, sehingga pori-pori menjadi bersih dan sel kulit berfungsi dengan baik. 

Namun, terlalu sering mandi tidak menjamin tubuh akan lebih sehat. Keseringan mandi justru bisa membuat beberapa jenis bakteri baik hilang dari tubuh, dan membuat kulit menjadi kering karena lapisan minyak halus pada kulit terhapus. 

BACA LAINNYA: Sakit mata? Jangan Meremehkan. Ini Penyebabnya!

Sebenarnya, kebutuhan mandi tiap tubuh berbeda-beda frekuensinya. Lalu, idealnya berapa kali mandi yang dianjurkan dalam sehari? 

1. Balita 

Menurut American Academy of Pediatrics, bayi tidak harus mandi setiap hari. Bayi baru memiliki jadwal rutin mandi ketika sudah memasuki fase merangkak dan mulai makan. 

2. Anak-anak 

Jika anak tidak terlalu aktif bergerak dan mengeluarkan keringat, anak usia 6-11 tahun tidak harus mandi sehari sekali atau dua kali, bisa disesuaikan dengan aktivitas yang dilakukan.

Namun, ketika menginjak usia puber, kebutuhan mandi mulai bervariasi, dan sebaiknya pada usia ini setidaknya mandi sehari sekali. 

3. Remaja 

Usia remaja cenderung aktif secara fisik, produksi keringat juga makin banyak, oleh karena itu disarankan untuk mandi setidaknya sehari sekali setelah beraktivitas, untuk menjaga kebersihan. 

BACA LAINNYA: Ini Khasiat Memakan Buah Tin! Baik Untuk Kesehatan

4. Dewasa 

Pada usia dewasa dan di usia produktif, umumnya mereka melakukan pekerjaan. Kebutuhan mandi dapat disesuaikan dengan kondisi tempat bekerja. Frekuensi mandi orang dewasa yang bekerja di lapangan dan yang bekerja di dalam ruangan ber-AC bisa berbeda. 

5. Lansia 

Lansia tidak harus mandi sehari sekali atau dua kali sehari. Pada usia ini mereka cenderung tidak banyak bergerak dan tidak menghasilkan keringat.

Lansia bisa mandi sekali atau dua kali dalam seminggu. Agar tetap segar setiap harinya, gunakan kain waslap pada air hangat dan bersihkan ke bagian-bagian tubuh. (*)

https://pinusi.com/pinhealth/mengenal-saffron-rempah-yang-punya-banyak-khasiat/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 7 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 7 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 6 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 6 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 10:02 WIB
Komisi II DPR RI Tolak Usulan Penundaan Pengangkatan CPNS 2024 Hingga 2026
Komisi II DPR RI Tolak Usulan Penundaan Pengangkatan CPNS 2024 Hingga 2026
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 08:53 WIB
Cara Efektif Membersihkan Memori HP Tanpa Hapus Data
Cara Efektif Membersihkan Memori HP Tanpa Hapus Data
PinTect | Thursday, 6th March 2025 | 14:06 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta