Tips Memilih Celana Dalam yang Tepat untuk Kesehatan Area Kewanitaan

Oleh sarahsalsabillaSaturday, 13th May 2023 | 10:00 WIB
Tips Memilih Celana Dalam yang Tepat untuk Kesehatan Area Kewanitaan

PINUSI.COM - Selain menjaga kebersihan vagina, cara memilih, menggunakan, dan merawat celana dalam juga tidak boleh luput dari perhatianmu, ya.

Dengan begitu, kesehatan vagina akan senantiasa terjaga, dan kamu terhindar dari infeksi yang bisa menyerang vagina.

Vagina merupakan bagian dari organ reproduksi wanita yang harus dirawat dengan baik.

BACA LAINNYA: Nunung Alami Sakit Luar Biasa pada Tulangnya Usai Kemoterapi

Gangguan kesehatan pada vagina tidak hanya berpengaruh pada aktivitas seksual, tapi juga tingkat kesuburan seorang wanita.

Berikut ini tips memilih celana dalam yang tepat untuk kesehatan organ intim wanita:

Memilih Ukuran yang Tepat

Memilih ukuran celana dalam yang tepat sangat penting. Sebab, ukuran celana dalam yang sesuai akan memengaruhi kenyamanan selama beraktivitas.

Sebaiknya, hindari memilih celana dalam yang terlalu ketat atau terlalu longgar, karena keduanya dapat menyebabkan masalah kesehatan pada area kewanitaan.

Ganti Secara Teratur

Celana dalam perlu diganti secara teratur, yakni minimal dua kali dalam sehari.

Jika kamu melakukan aktivitas yang membuat kamu berkeringat, sebaiknya segera ganti celana dalam yang baru untuk menjaga kebersihan area kewanitaan.

Pilih Bahan Yang Tepat

Saat mengganti celana dalam baru, sebaiknya pilihlah celana dalam yang berbahan lembut, agar tidak menimbulkan iritasi pada kulit serta efektif menjaga kesehatan area kewanitaan.

Sebaiknya hindari celana dalam yang berbahan sintetis, karena dapat menyebabkan masalah pada kulit area kewanitaan.

Hindari yang Berbahan Lace

Meskipun lace terlihat cantik dan seksi, bahan tersebut dapat menyebabkan iritasi pada kulit dan masalah kesehatan pada area kewanitaan.

Apabila ingin membeli celana dalam yang berbahan lace, sebaiknya pilih yang bagian dalamnya menggunakan bahan katun. (*)

https://pinusi.com/pinfoodtravel/5-alasan-dessert-box-kekinian-sangat-digandrungi/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 6 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 4 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 4 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 3 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 2 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 2 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 2 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 2 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta