5 Tanda Tubuh Anda Kelebihan Lemak

Oleh sarahsalsabillaSunday, 11th June 2023 | 12:00 WIB
5 Tanda Tubuh Anda Kelebihan Lemak

PINUSI.COM - Lemak menjadi alasan utama berat badan kamu bertambah.

Banyak jurnal kesehatan yang menyebutkan lemak memberikan efek negatif terhadap kesehatan, terutama untuk kesehatan jantung dan kolesterol.

Merujuk Kementerian Kesehatan, batasan aman kita mengonsumsi makanan mengandung lemak adalah 5 sendok makan/orang/hari (67 gram/orang/hari).

BACA LAINNYA: 5 Resep Smoothies yang Dapat Bantu Turunkan Berat Badan

Ini setara dengan 20-25 persen dari total energi (702 kkal). Jika Anda makan melebihan batasan aman asupan lemak, akan muncul tanda-tanda tubuh kelebihan makanan berlemak.

Lama-kelamaan, kebiasaan makan yang buruk ini bisa mengakibatkan diabetes tipe 2, penyakit hati berlemak, hipertensi, penyakit jantung, stroke, serta kanker, seperti yang dikutip dari Eat This.

Apa saja tanda-tanda tubuh kelebihan lemak? Live Strong dan Eat This melansir, berikut ini sejumlah gejala yang bisa muncul akibat tubuh kelebihan lemak:

Merasa Kembung

Ketika tubuh kelebihan lemak, dapat membuat gejala kembung.

Lemak sulit untuk dipecah oleh tubuh, menyebabkannya berfermentasi lebih lama di perut. Akibatnya, sering kali dapat menyebabkan sendawa, kembung, atau gas.

Napas Lebih Bau

Jika Anda menggunakan lemak sebagai sumber energi utama, Anda akan memproduksi keton, yang membuat Anda mengeluarkan bau napas tidak sedap.

Tidur Tidak Nyenyak

Meskipun makan terlalu banyak lemak dapat menyebabkan Anda merasa mengantuk atau lesu di siang hari, Anda mungkin juga mengalami kesulitan untuk tidur nyenyak.

Itu karena lemak adalah nutrisi yang paling lama terurai di sistem Anda, sehingga memengaruhi waktu istirahat tubuh Anda.

Menurut sebuah studi kecil pada Januari 2016 di ‌Journal of Clinical Sleep Medicine, para peneliti menemukan, mereka yang makan makanan rendah serat dan tinggi lemak jenuh paling banyak terbangun sepanjang malam dan sulit tidur nyenyak.

Merasa Lesu

Meskipun tubuh Anda membakar lemak untuk energi, mengonsumsi makanan tinggi lemak dapat menyebabkan Anda merasa lesu atau lelah di siang hari.

Makan makanan tinggi lemak dikaitkan dengan kelelahan, terlepas dari kebiasaan kesehatan dan gaya hidup seseorang secara keseluruhan, menurut sebuah penelitian ‌Nutrients‌ pada Februari 2016.

Berat Badan Naik

Ketika tubuh kelebihan lemak, berat badan Anda akan naik. Ini bisa terjadi, meskipun diet tinggi lemak sering digunakan untuk menurunkan berat badan.

Ini juga tergantung pada kalori yang Anda konsumsi. Lemak padat kalori sekitar 9 kalori per gram lemak. (*)

https://pinusi.com/pinhealth/6-kebiasaan-buruk-ini-bisa-picu-penyakit-jantung-di-usia-muda/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | 2 hours ago
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | 2 hours ago
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | 3 hours ago
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | 3 hours ago
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | 3 hours ago
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | 4 hours ago
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 9 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | 9 hours ago
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
PinTertainment | 9 hours ago
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | Wednesday, 18th September 2024 | 20:31 WIB