Ini Arti Warna pada Penjepit Roti Tawar

Oleh SuneniFriday, 16th June 2023 | 21:00 WIB
Ini Arti Warna pada Penjepit Roti Tawar

PINUSI.COM - Banyak jenis roti yang beredar di pasaran, mulai dari roti gandum, roti tawar, roti sobek, hingga roti isi selai.

Berbagai roti ini juga memiliki varian rasa, sehingga pembeli dapat memilih sesuai selera.

Namun, pernahkah kamu bertanya-tanya mengapa penjepit pada pembungkus roti tawar ada bermacam warna?

BACA LAINNYA: Selain Bawang, Ini Tiga Hal yang Bisa Bikin Bau Badan

Ternyata, warna penjepit pada pembungkus roti memiliki maknanya tersendiri, yaitu sebagai penanda waktu yang menunjukkan kapan roti tersebut dibuat.

Lalu, apa saja makna di balik warna-warna tersebut? Dikutip dari WiseBread, berikut ini penjelasannya:

1. Biru

Warna biru menandakan roti tersebut dibuat pada Hari Senin. Jika ingin membeli roti di hari yang sama, pilihlah penjepit roti berwarna biru. 

2. Hijau

Penjepit berwarna hijau berarti roti tersebut dibuat di Hari Selasa. Pemilihan roti di Hari Rabu juga bisa menggunakan penanda berwarna hijau, karena beberapa pabrik tidak memproduksi roti mereka di Hari Rabu.

3. Merah

Roti dengan stiker atau penjepit berwarna merah diproduksi pada Hari Kamis. Jika kamu membeli roti pada pertengahan minggu, kamu bisa mencari kemasan roti yang bertanda merah.

4. Putih

Roti yang diproduksi di Hari Jumat memiliki tanda berwarna putih.

5. Kuning

Saat membeli roti di akhir pekan, pilihlah kemasan roti yang bertanda warna kuning. Warna ini menandakan roti dibuat pada Hari Sabtu.

Sama halnya dengan Hari Minggu, kamu juga bisa memilih roti dengan penjepit berwarna kuning, karena terkadang beberapa pabrik tidak memproduksi roti di hari tersebut.

Selain melihat warna stiker atau penjepit, kamu juga bisa melihat tanggal kedaluwarsa pada kemasan roti.

BACA LAINNYA: Jangan Sampai Salah, Ini 5 Makanan yang Jangan Dimasak Di Air Fryer

Namun,tanggal tersebut merupakan hari pendistribusian roti, tepatnya saat roti mulai dijual di pasaran.

Tidak semua pabrik dan toko roti memiliki kode warna untuk hari yang sama, tergantung kebijakan mereka.

Maka, lebih baik tanyakan kepada penjaga toko untuk mengetahui waktu produksi roti sebelum membelinya. (*)

https://pinusi.com/pinhealth/mandi-setelah-berolahraga-ini-yang-harus-diperhatikan/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 4 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 2 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in an hour
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 10 minutes
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 36 minutes ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | an hour ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | an hour ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 2 hours ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | 2 hours ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta