Tiga Rekomendasi Tempat Wisata Kekinian di Jakarta

Oleh desi-rahmawatiSaturday, 17th June 2023 | 06:00 WIB
Tiga Rekomendasi Tempat Wisata Kekinian di Jakarta

PINUSI.COM – Kota Jakarta tidak hanya terkenal dengan gedung-gedung pencakar langitnya.

Kota Jakarta juga terkenal dengan beragam wisata yang bagus dan menarik untuk dikunjungi.

Berikut ini tiga tempat wisata kekinian di Kota Jakarta:

1. Kawasan Kota Tua

Kawasan Kota Tua (Foto: Pinterest)

Kota Tua merupakan salah satu destinasi wisata yang selalu ramai dikunjungi dari berbagai kalangan.

Apalagi nih Pinusian, kawasan Kota Tua kini semaain bagus, rapi, dan menerapkan kawasan rendah emisi.

Lokasi ini cocok banget jika kalian mau healing, karena banyak tempat yang bisa kalian kunjungi.

BACA LAINNYA: Tidak Selalu Pagi Hari, Ini Waktu Terbaik untuk Minum Kopi

Seperti, Museum Sejarah Fatahillah, Museum Bank Mandiri, Museum Wayang, Museum Seni Rupa, dan tempat-tempat makanan yang kekininan.

Akses ke tempat ini juga mudah loh, kalian tinggal naik KRL tujuan Stasiun Jakarta Kota, harganya cuma Rp3.500 per 25 kilometer. Tidak jauh dari stasiun, jalan dan menyeberang sedikit, kalian sudah sampai.

2. Taman Literasi Martha Tiahahu

Taman Literasi Martha Tiahahu (Foto: Instagram@anisaaya)

Nah, dari kawasan kota tua, kalian juga bisa lanjut naik Transjakarta ke destinasi kedua.

Naik aja bus koridor 1 tujuan Blok M. Sesampainya di Stasiun Blok M, kalian tinggal jalan sedikit dan sampai di tujuan.

Taman Literasi Martha Christina Tiahahu diresmikan oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pada 18 September 2022. Tempat ini berada di Kawasan Blok M, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Fasilitas disini terbilang sangat lengkap loh Pinusian, seperti perpustakaan, Plaza Kalebrasi, Plaza Bunga, hingga paviliun literasi yang berasa di lantai dua. Beberapa fasilitas lain sepert musala, toilet, tempat bermain anak, juga tersedia.

3. Anjungan Halte Bundaran HI

Anjungan Halte Bundaran HI (Foto: Instagram@ngabilajepret)

Tempat wisata selanjutnya ada di sebelah Taman Listerasi Martha Tiahahu. Anda bisa naik MRT tujuan Blok M-Bundaran HI dengan harga cuma Rp8.000 aja loh.

Setelah turun dari MRT, kalian tinggal menyeberang, dan lokasinya ada di atas Halte TransJakarta Bundaran HI.

Pinusian yang mau ke sini disarankan datang pada sore hari, agar bisa menikmati indahnya Kota Jakarta di malam hari. (*)

https://pinusi.com/pinfoodtravel/tips-naik-kereta-murah-dari-jakarta-ke-yogjakarta-cuma-88-ribu-aja-loh/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta