Resep Tumis Kangkung Sambal Tempe, Dijamin Bikin Ketagihan

Oleh SuneniTuesday, 19th September 2023 | 12:00 WIB
Resep Tumis Kangkung Sambal Tempe, Dijamin Bikin Ketagihan
Tumis kangkung sambal tempe. Foto: YouTube Nuraaini Soewarto

PINUSI.COM - Bingung ingin masak apa hari ini? Yuk coba bikin menu sederhana namun nikmat, tumis kangkung sambal tempe.


Biasanya kangkung akan diolah dengan cara biasa, yaitu ditumis. Resep ini memadukan kangkung dan campuran sambal tempe yang dihaluskan menjadi satu, sehingga cita rasa akan lebih gurih.


Mengutip akun Youtube Nuraaini Soewarto, cara membuat tumis kangkung sambal tempe ini juga cukup mudah, lho. Berikut ini resep yang bisa kamu tiru.


Bahan-bahan:

  • 2 ikat kangkung;
  • 1/2 papan tempe;
  • 5 siung bawang merah;
  • 3 siung bawang putih;
  • 4 buah cabe merah keriting;
  • 2 buah tomat;
  • 1/2 ibu jari kencur;
  • 4 buah cabe rawit;
  • 1 sendok teh garam;
  • 1 sendok teh gula pasir;
  • 1 sendok makan kecap manis; dan  
  • 1/2 sendok teh penyedap.

Cara membuat:

  1. Potong-potong dan cuci bersih kangkung, sisihkan.
  2. Potong dan kerat-kerat tempe dan goreng sampai matang kecokelatan, angkat dan tiriskan.
  3. Siapkan cobek atau blender, haluskan bawang merah, bawang putih, cabe rawit, cabe keriting, kencur dan garam.
  4. Setelah bumbu halus, masukkan tempe goreng dan ulek sampai tercampur.
  5. Panaskan minyak, tumis sambal tempe sampai harum dan matang, sambil diaduk dengan api besar.
  6. Masukkan tomat, tambahkan penyedap, gula dan kecap manis, aduk rata.
  7. Masukkan kangkung, aduk sampai layu dengan api besar.
  8. Koreksi rasa, angkat dan siap disajikan dengan nasi hangat.

Sajikan menu ini dengan nasi hangat, dijamin bikin kamu ketagihan. Selamat mencoba! (*)

Terkini

Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 7 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 6 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 10:02 WIB
Komisi II DPR RI Tolak Usulan Penundaan Pengangkatan CPNS 2024 Hingga 2026
Komisi II DPR RI Tolak Usulan Penundaan Pengangkatan CPNS 2024 Hingga 2026
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 08:53 WIB
Cara Efektif Membersihkan Memori HP Tanpa Hapus Data
Cara Efektif Membersihkan Memori HP Tanpa Hapus Data
PinTect | Thursday, 6th March 2025 | 14:06 WIB
Cara Mencetak Kartu Keluarga (KK) Secara Online dengan Mudah
Cara Mencetak Kartu Keluarga (KK) Secara Online dengan Mudah
PinTect | Thursday, 6th March 2025 | 13:31 WIB
Ramalan Zodiak Hari Ini, 6 Maret 2025: Keberuntungan dan Tantangan Menanti!
Ramalan Zodiak Hari Ini, 6 Maret 2025: Keberuntungan dan Tantangan Menanti!
PinTertainment | Thursday, 6th March 2025 | 12:22 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta