Resep Telur Dadar Mengembang Ala Resto Padang, Tebal dan Nikmat

Oleh SuneniTuesday, 19th September 2023 | 23:00 WIB
Resep Telur Dadar Mengembang Ala Resto Padang, Tebal dan Nikmat
Telur dadar mengembang ala resto Padang. Foto: YouTube Cheche Kitchen

PINUSI.COM - Jika Pinusian penggemar masakan Padang, tentu sudah tak asing lagi dengan menu yang satu ini.


Telur dadar ala rumah makan Padang biasanya memiliki bentuk yang tebal dan besar, sehingga sering kali kita dibuat bertanya-tanya bagaimana cara membuatnya.


Beberapa rumah makan Padang biasanya akan menambahkan beberapa bahan lain seperti parutan kelapa, agar telur dadar menjadi tebal.


Namun, parutan kelapa justru akan mengurangi cita rasa khas dari telur dadar tersebut.


Akun YouTube Cheche Kitchen mengungkap rahasia cara membuat telur dadar tebal ala rumah makan Padang yang nikmat dan lezat.


Simak bahan dan langkah-langkahnya berikut ini:


Bahan-bahan:

  • 4 butir telur ayam;

  • 2 butir telur bebek;

  • 60 gram daun bawang;

  • 60 gram bawang merah;

  • 2 lembar daun kunyit (bisa diganti daun jeruk);

  • 2 batang seledri;

  • 1 sendok makan tepung beras;

  • 2 sendok makan tepung terigu;

  • Garam, kaldu bubuk, merica bubuk secukupnya;

  • Minyak dalam jumlah yang tepat;

  • 50 gram cabai merah keriting;

  • 5 siung bawang merah;

  • 3 siung bawang putih;

  • Garam secukupnya; dan

  • Minyak goreng secukupnya.

Cara membuat:

  1. Iris tipis daun bawang, daun kunyit, bawang, dan daun seledri.

  2. Haluskan cabai merah keriting, bawang merah dan bawah putih menggunakan blender, jika kurang pedas boleh ditambah cabai rawit.

  3. Sebelum diblender, beri garam dan minyak goreng secukupnya.

  4. Selanjutnya pecahkan telur bebek dan telur ayam ke dalam wadah.

  5. Beri merica bubuk dan garam secukupnya.

  6. Tambahkan dua sendok makan tepung terigu ke dalam adonan telur.

  7. Aduk telur hingga merata dan tidak ada gumpalan.

  8. Setelah itu tambahkan bumbu yang telah diblender ke dalam adonan telur.

  9. Aduk adonan telur dan bumbu hingga rata.

  10. Masukkan potongan daun bawang, kunyit dan seledri yang telah diiris tipis.

  11. Aduk lagi adonan telur agar semua bahan menyatu.

  12. Tambahkan penyedap rasa secukupnya.

  13. Untuk menggorengnya, gunakan teflon agar tak perlu menggunakan banyak minyak goreng. Kemudian masak dengan api kecil.

  14. Setelah telur dadar terbentuk dan berwarna kekuningan segera dibalik.

  15. Bolak-balik telur dadar hingga matang merata.

  16. Setelah matang, angkat telur dan sajikan.


Agar telur matang sempurna, gunakan api kecil hingga proses memasak selesai, ya! (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta