Resep Es Green Tea Matcha Latte Ala Coffee Shop, Segar dan Ekonomis

Oleh sarahsalsabillaMonday, 25th September 2023 | 12:00 WIB
Resep Es Green Tea Matcha Latte Ala Coffee Shop, Segar dan Ekonomis
Es green tea matcha latte merupakan salah satu minuman non kopi populer. Foto: jaroflemons.com

PINUSI.COM -  Es green tea matcha latte merupakan salah satu minuman non kopi populer, seperti thai tea atau es cokelat, yang keberadaannya masih banyak diminati kaula muda.

Rasa ringan dan menyegarkan es green tea matcha latte ditiru dari coffee shop terkenal yang menjual per cup-nya dengan harga yang cukup tinggi.

Selain beberapa minuman kemasan yang juga tak mau kalah bersaing, banyak juga pengusaha pop up store yang menyediakan menu es green tea matcha latte dengan harga yang lebih ekonomis tentunya.

Akun instagram@ibbr_ oleh membagikan resep es green tea matcha latte, versi lebih ekonomis namun tetap creamy.

Bahan:

6 sdm thai green tea;
400 ml air;
8-10 sdm Gula pasir sesuai selera;
6-8 sdm krimer nabati; dan
700 ml susu cair.

Cara membuat:

1. Seduh thai green tea dengan 400 ml air sampai mendidih.
2. Saring teh, lalu tambahkan gula dan krimer, aduk hingga larut.
3. Campurkan susu cair, dengan larutan green tea yang sudah dibuat.
4. Sajikan dengan segelas es batu

Dalam resep es green tea matcha latte ini, kita tidak menemukan bahan matcha di dalamnya, warna hijau pekat dalam resep ini diambil dari thai green tea yang memberikan warna hijau pekat, sebagaimana thai tea dengan warna oranye-nya.

Sebab, jika memakai teh hijau yang lain, tidak akan membuat warna seduhan teh menjadi hijau pekat seperti matcha, malah cenderung hijau kecokelatan.

Sementara, gimmedelicious.com membagikan cara membuat es green tea matcha latte, meniru coffee shop ternama, namun tetap dengan harga yang lebih murah

Bahan:

120 gr fresh milk atau uht;
2 sdt bubuk matcha;
2 sdt sirup vanila atau madu atau gula; dan
1 cangkir es.

Cara membuat:

1. Campur semua bahan di dalam hand blender atau gelas.
2. Kocok selama 30 detik sampai 1 menit, atau hingga serbuk matcha tidak menggumpal.
3. Tuang larutan matcha ke dalam gelas yang sudah diberi es.

Gandakan resep 3-4 kali lipat untuk kuantitas yang lebih banyak, es green tea matcha latte ini dapat disimpan di lemari es selama seminggu. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta