Resep dan Cara Bikin Mochi Daifuku, Camilan Khas Jepang yang Lagi Populer

Oleh findyamiraFriday, 11th August 2023 | 12:00 WIB
Resep dan Cara Bikin Mochi Daifuku, Camilan Khas Jepang yang Lagi Populer

PINUSI.COM - Mochi Daifuku, salah satu camilan tradisional khas Jepang, belakangan ini populer di berbagai negara, termasuk Indonesia.

Camilan enak ini terdiri dari lapisan mochi dengan berbagai macam isian.

Umumnya, Mochi Daifuku diisi berbagai macam isian seperti kacang merah, stroberi, cokelat, dan kacang hijau.

BACA LAINNYA: Tiga Olahan Singkong Cocok untuk Menemani Netflixan

Proses pembuatannya mungkin memang terlihat agak sulit dan bikin ribet.

Namun, dengan mengikuti panduan resep berikut ini, Pinusian bisa membuatnya dengan mudah di rumah.

Bahan-bahan:

  • Tepung beras ketan 250 gram;
  • Gula Pasir 50 gram;
  • Air 300 ml;
  • Tepung Maizena sangrai secukupnya; dan
  • Isian seperti pasta kacang merah, stroberi, cokelat, atau pasta kacang hijau.

Langkah-langkah :

  • Siapkan mangkuk besar, kemudian campur tepung beras ketan dan gula.
  • Tambahkan air sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga adonan tercampur rata.
  • Jika ingin membuat mochi berwarna, Pinusian bisa tambahkan tambahkan pewarna makanan sesuai selera.
  • Setelah itu, masak adonan dengan api sedang dan terus diaduk hingga kental dan kalis. Bisa juga masak adonan dengan mengukusnya di api sedang selama 30 menit.
  • Jjika sudah matang, keluarkan adonan mochi dari mangkuk dan didiamkan beberapa saat agar tidak terlalu panas.
  • Taburkan tepung maizena sangrai dan uleni adonan mochi hingga halus atau kalis, agar tidak terlalu lengket.
  • Potong adonan mochi menjadi beberapa bagian, kemudian pipihkan.
  • Setelah itu, letakkan isian mochi yang kamu inginkan di bagian tengah adonan.
  • Tutup mochi dengan cara melipatnya, kemudian ratakan.
  • Gulingkan mochi ke dalam tepung maizena sangrai agar tidak lengket.
  • Mochi Daifuku sudah siap untuk disajikan.

Proses pembuatannya mungkin memerlukan sedikit latihan dengan kreativitas dan ketelatenan.

Namun, Pinusian dapat membuat Mochi Daifuku khas Jepang yang enak dan manis ini di rumah. Selamat mencoba! (*)

https://pinusi.com/pinrec/resep-jasuke-terenak-cocok-untuk-cemilan-anak/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Kaesang Datangi KPK, KPK: Teman Kaesang Beri Tumpangan
Kaesang Datangi KPK, KPK: Teman Kaesang Beri Tumpangan
PinNews | 5 hours ago
Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Resmi Disetujui Komisi III DPR RI
Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Resmi Disetujui Komisi III DPR RI
PinSport | 5 hours ago
Baik Untuk Kesehatan, Ini 9 Manfaat Kopi Hitam Tanpa Gula
Baik Untuk Kesehatan, Ini 9 Manfaat Kopi Hitam Tanpa Gula
PinRec | 5 hours ago
Kaesang Datangi KPK, Klarifikasi Soal Penggunaan Jet Pribadi ke AS
Kaesang Datangi KPK, Klarifikasi Soal Penggunaan Jet Pribadi ke AS
PinNews | 6 hours ago
Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2024: 2,8 Juta Pelamar Memenuhi Syarat, Cek Disini!
Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2024: 2,8 Juta Pelamar Memenuhi Syarat, Cek Disini!
PinNews | 6 hours ago
5 TWS Gaming Murah Terbaik 2024: Low Latency dan Anti-Delay
5 TWS Gaming Murah Terbaik 2024: Low Latency dan Anti-Delay
PinTect | 9 hours ago
Brisbane Roar Berikan no 7 Pada Struick, Akankah Struick Bersinar di Brisbane Roar ?
Brisbane Roar Berikan no 7 Pada Struick, Akankah Struick Bersinar di Brisbane Roar ?
PinSport | 9 hours ago
5 Rekomendasi Keyboard Mechanical Gaming Murah Terbaik 2024
5 Rekomendasi Keyboard Mechanical Gaming Murah Terbaik 2024
PinTect | 10 hours ago
Pilkada 2024: Sementara Terdapat 38 Daerah dengan Calon Tunggal
Pilkada 2024: Sementara Terdapat 38 Daerah dengan Calon Tunggal
PinNews | 11 hours ago
Nikita Mirzani Hadiri Pemeriksaan di Polres Metro Jakarta Selatan Terkait Kasus Vadel
Nikita Mirzani Hadiri Pemeriksaan di Polres Metro Jakarta Selatan Terkait Kasus Vadel
PinTertainment | 11 hours ago