7 Tips Liburan Hemat ke Bali Bersama Keluarga Atau Teman, Seru dan Tak Bikin Kantong Jebol

Oleh sarahsalsabillaWednesday, 16th August 2023 | 16:00 WIB
7 Tips Liburan Hemat ke Bali Bersama Keluarga Atau Teman, Seru dan Tak Bikin Kantong Jebol

PINUSI.COM - Bali yang dijuluki pulau seribu pura, sangat populer baik bagi wisatawan lokal dan mancanegara.

Bali menjadi surga wisata yang menyajikan berbagai destinasi wisata seru sekaligus menarik.

Buat Pinusian yang ingin liburan murah ke Bali sesuai budget tapi tetap seru, ikuti beberapa tips liburan berikut ini.

BACA LAINNYA: Ingin Pergi Liburan Tanpa Perlu Repot Bawa Anabul ? Titipkan Saja Disini!

Bali sebagai surga wisata Indonesia menyuguhkan berbagai destinasi seru dan menarik. Pinusian mau liburan ke Bali tapi buJet terbatas? Ikuti beberapa tips liburan ini:

1. Cari Promo

Jangan ragu mencari promo liburan, seperti promo harga tiket pesawat, hotel, hingga tempat wisata dan wahana bermain. Harga promo ini bisa sangat membantu hemat bujet.

2. Pilih Penginapan Murah

Banyak akomodasi penginapan di Bali yang menawarkan berbagai fasilitas dan harga menarik. Memilih penginapan murah juga bisa menghemat budget liburan loh.

3. Sewa Kendaraan

Menyewa sepeda motor jauh lebih hemat dibanding terus-terusan naik transportasi umum maupun online. Pinusian juga bisa leluasa keliling Bali tanpa khawatir dikejar waktu.

4. Makan di Warung

Bali menawarkan banyak kafe dan restoran, namun untuk menghemat bujet sebaiknya makan di warung sederhana.

Warung nasi di Bali tak kalah enak kok, pastinya lebih murah. Ada banyak pilihan makanan, mulai dari nasi ayam, nasi pedas, nasi bali, hingga babi guling.

Selain murah, Pinusian juga bisa membantu perekonomian warga lokal.

5. Kunjungi Tempat Wisata Gratis

Banyak sekali wisata gratis di Bali, salah satunya destinasi pantai.

Pinusian biasanya hanya perlu membayar biaya parkir, jadi jangan capek mencari wisata gratis di Bali.

Beberapa tempat wisata gratis di Bali antara lain Pantai Suluban, Green Bowl Beach, Pantai Water Blow, Pura Taman Saraswati, dan Bukit Campuhan.

6. Belanja di Pasar Tradisional

Sebagai destinasi wisata, Bali memiliki banyak sekali tempat berburu oleh-oleh. Pinusian bisa memilih belanja oleh-oleh di pasar tradisional dibanding toko modern.

Pinusian bisa tawar-menawar saat belanja di pasar. Beberapa lokasi yang bisa dikunjungi seperti Pasar Seni Sukawati, Pasar Seni Ubud, Pasar Seni Tanah Lot, dan Pasar Kumbasari.

7. Bepergian Bukan di Musim Liburan

Tips liburan hemat di Bali yang terakhir adalah memilih waktu yang tepat untuk berlibur.

Sebab, saat musim liburan biasanya semua harga cenderung lebih mahal, terutama tiket transportasi hingga akomodasi penginapan.

Jadi, sebaiknya membeli tiket transportasi dan akomodasi jauh-jauh hari dan cari promo harga termurah. (*)

https://pinusi.com/pinrec/hindari-empat-makanan-ini-agar-otak-tetap-sehat/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Erick Thohir: Pengambilan Sumpah Eliano Reijnders dan Mees Hilgers Dilakukan di Belanda untuk Percepat Naturalisasi
Erick Thohir: Pengambilan Sumpah Eliano Reijnders dan Mees Hilgers Dilakukan di Belanda untuk Percepat Naturalisasi
PinSport | in 7 hours
Ibunda Dokter Aulia Risma Buka Suara: Ungkap Bukti Dugaan Pemerasan dan Perundungan di PPDS Undip
Ibunda Dokter Aulia Risma Buka Suara: Ungkap Bukti Dugaan Pemerasan dan Perundungan di PPDS Undip
PinNews | in 6 hours
Kronologi Penangkapan Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan di Padang Pariaman
Kronologi Penangkapan Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan di Padang Pariaman
PinNews | in 3 hours
iShowSpeed Bikin Geger di Bali, Turut Serta dalam Tarian Kecak di Uluwatu
iShowSpeed Bikin Geger di Bali, Turut Serta dalam Tarian Kecak di Uluwatu
PinTertainment | in 2 hours
Vadel Badjideh Diduga Ancam Nikita Mirzani Saat Penjemputan Putrinya, Lolly
Vadel Badjideh Diduga Ancam Nikita Mirzani Saat Penjemputan Putrinya, Lolly
PinTertainment | in an hour
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | 14 hours ago
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | 14 hours ago
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | 14 hours ago
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | 14 hours ago
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | 15 hours ago