Elegan dan Mewah! Ini 5 Parfum yang Sering Dipakai Nagita Slavina

Oleh avitriFriday, 5th January 2024 | 15:30 WIB
Elegan dan Mewah! Ini 5 Parfum yang Sering Dipakai Nagita Slavina
Pilihan parfum Nagita Slavina mencerminkan selera mewah dan eksklusifnya. Foto: Instagram@raffinagita1717

PINUSI.COM - Nagita Slavina tidak hanya dikenal karena bakatnya dalam dunia hiburan, tetapi juga gaya fesyen dan kecantikannya yang selalu memikat.

Salah satu elemen yang membuatnya begitu menarik adalah pemilihan parfumnya yang selalu elegan dan mewah.

Berikut ini lima parfum pilihan Nagita Slavina yang membuatnya selalu tercium pesona kemewahannya.

1. Tom Ford Neroli Portofino

Parfum ini memancarkan keharuman segar yang tak terlupakan.

Dengan campuran citrusy dari Italian bergamot dan sicilian lemon, serta sentuhan white floral dari Tunisian neroli, Tom Ford Neroli Portofino memberikan pengalaman aroma yang seolah membawa kita ke pantai yang indah.

Harga parfum ini berkisar antara Rp2 juta hingga Rp3 juta.

2. AERIN Tangier Vanille Eau de Parfum

Aroma vanila yang tidak biasa menjadikan parfum ini pilihan mewah Nagita Slavina.

Dengan tambahan Italian bergamot yang citrusy dan Bulgarian rose yang segar, AERIN Tangier Vanille Eau de Parfum menghadirkan keharuman misterius dan elegan.

Untuk memiliki parfum ini, Pinusian perlu merogoh kocek sekitar Rp4 juta hingga Rp5 juta.

3. Jo Malone London Plum Blossom Cologne

Parfum fruity dan floral ini memberikan kesan manis dan feminin.

Dengan top notes yellow plum yang manis, aroma jasmine, dan ylang-ylang, Jo Malone London Plum Blossom Cologne cocok untuk wanita yang menginginkan keharuman yang lembut. Harganya berkisar antara Rp1,5 juta hingga Rp2 juta.

4. Frederic Malle Rose & Cuir

Jika Pinusian mencari aroma yang lebih bold, Frederic Malle Rose & Cuir bisa menjadi pilihan.

Dengan kombinasi top notes geranium, blackcurrant, dan sichuan pepper, serta sentuhan leather dan cedarwood yang hangat dan maskulin, parfum ini memiliki harga sekitar Rp3 juta hingga Rp4 juta.

5. M. Micallef Ylang In Gold

Parfum yang dipakai langsung oleh Nagita Slavina, M Micallef Ylang In Gold, memiliki aroma floral yang segar.

Dengan perpaduan geranium, citrus, coconut, dan vanilla, parfum ini memberikan keharuman yang manis dan elegan.

Harganya berkisar antara Rp2,5 juta hingga Rp3,5 juta.

Bagi para penggemar fesyen dan kecantikan, mengikuti jejak Nagita Slavina dalam memilih parfum bisa menjadi inspirasi untuk tampil elegan dan memukau.

Harganya yang bervariasi memberikan opsi untuk berbagai tingkatan keinginan dan kebutuhan. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta