3 Destinasi Kuliner Bakso Favorit Versi Taste Atlas, Dari Surakarta hingga Jakarta

Oleh ragildwisetyaWednesday, 10th January 2024 | 19:30 WIB
3 Destinasi Kuliner Bakso Favorit Versi Taste Atlas, Dari Surakarta hingga Jakarta
Kuliner Bakso Terfavorit Versi Taste Atlas (FOTO: Freepik)

PINUSI.COM - Bakso adalah salah satu kuliner Indonesia yang populer dan menjadi primadona yang dicari banyak orang. Seperti banyak hidangan lainnya di Indonesia, masakan ini tumbuh dari pengaruh Asia dan Eropa di negara ini.

Di seluruh Indonesia terdapat banyak variasi bakso, namun semuanya menggunakan tiga bahan utama seperti kuah kaldu, mie, dan bakso. Melansir dari taste atlas, berikut 3 destinasi kuliner bakso terfavorit versi taste atlas.

1. Bakso Alex

Bakso Alex berada di peringkat pertama bakso terfavorit versi taste atlas. Bakso Alex berada di Jalan Yosodipuro No.12B, Ketelan, Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah. Melansir dari laman pemerintah kota Surakarta, Bakso Alex terkenal dengan bakso uratnya, bakso di tempat ini terdiri dari dua macam bakso, yaitu bakso halus dan bakso urat.

Jika Anda ingin menikmati kedua jenis bakso tersebut, cobalah menu bakso komplit. Satu porsi bakso komplit berisi 2 buah bakso urat, 3 buah bakso halus, mie, pangsit, dan taburan irisan seledri dan bawang goreng, lalu disiram dengan kuah kaldu panas.

2. Bakso Klewer Prawirorejo

Bakso Klewer Prawirorejo berada di peringkat kedua bakso terfavorit versi taste atlas. Bakso Klewer Prawirorejo berada di Jalan Los T No.8-13, Pasar Klewer Timur, Jalan Alun Alun Utara, Gajahan, Pasar Kliwon, Gajahan, Ps. Kliwon, Kota Surakarta, Jawa Tengah.

Bakso Klewer Prawirorejo salah satu destinasi kuliner yang terkenal di kota Surakarta dan hingga saat ini masih banyak peminatnya. Selain bakso, Bakso Klewer Pawiroredjo juga menyajikan makanan pendamping seperti mie goreng, nasi goreng, dan masih banyak lagi.

Harga yang ditawarkan oleh Bakso Klewer Pawiroredjo juga cukup terjangkau dan sesuai dengan kualitas dan rasa dari makanan yang disajikan.

3. Bakso Solo Samrat 

Bakso Solo Samrat berada di peringkat ketiga bakso terfavorit versi taste atlas. Bakso Solo Samrat berada di Jalan Prof. DR. Satrio No.10B, RT.17/RW.4, Karet Kuningan, Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan. Melalui instagramnya, outletnya sudah ada di Tangerang Selatan dan Jakarta Utara.

Menu terfavorit yang ada di Bakso Solo Samrat yaitu bakso komplitnya. Selain bakso, disini juga ada makanan penutup seperti es kacang brenebon alpukat, es pisang ijo, es alpukat garuk, dan sebagainya.





Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta