Perlu Diketahui Kandungan Temulawak untuk Jadi Obat Tradisional

Oleh sarahsalsabillaFriday, 17th November 2023 | 18:30 WIB
Perlu Diketahui Kandungan Temulawak untuk Jadi Obat Tradisional
Temulawak terbukti dapat menyembuhkan berbagai jenis penyakit, seperti mengatasi gangguan fungsi hati, hepatitis, menurunkan kolesterol. Foto : Pinterest

PINUSI.COM - Curcuma Xanthorrhiza Roxb alias temulawak biasa dimanfaatkan sebagai obat tradisional. Manfaatnya dalam mengatasi banyak penyakit pun telah lama dikenal baik di dalam atau luar negeri. 

Temulawak terbukti dapat menyembuhkan berbagai jenis penyakit, seperti mengatasi gangguan fungsi hati, hepatitis, menurunkan kolesterol, hingga penyakit akibat peradangan dan lain sebagainya.

 

Kandungan temulawak untuk obat tradisional Menurut buku Khasiat & Manfaat Temulawak karya Ahmad Said, sebagian besar tanaman temulawak dapat dimanfaatkan.

 

Namun, bagian yang paling berharga dan kerap digunakan sebagai pengobatan tradisional adalah rimpangnya.

 

Rimpang temulawak memiliki zat kurkuminoid, minyak atsiri, pati, protein, lemak, selulosa hingga mineral. Di antara komponen itu, yang paling banyak memiliki kegunaan adalah pati, kurkuminoid dan minyak atsiri.

 

 

- Kandungan pati temulawak 


Pati merupakan komponen kimia terbanyak yang dapat ditemukan pada rimpang temulawak.


Kadar protein pati pada jenis rimpang ini lebih banyak dibandingkan tanaman lainnya yaitu sebesar 1,5 persen, sedangkan pati jagung hanya 0,8 persen, gandum 0,6 persen dan kentang hanya 0,4 persen, menurut studi Sidik di tahun 1999.

 

 

- Kandungan minyak atsiri


Penelitian menunjukkan, kadar minyak atsiri pada temulawak tidak kurang dari 6 persen, setelah melalui proses penyulingan.

 

 

Minyak esensial temulawak ini memiliki khasiat sebagai kolagoga (peluruh empedu) dan biasa digunakan sebagai campuran obat rematik hingga peradangan yang lainnya. 

 

- Senyawa kurkuminoid


Kandungan kurkuminoid pada temulawak terdiri atas kurkumin dan desmetoksikurkumin.

 

Senyawa ini berbeda dengan kandungan kurkumin pada kunyit, karena tidak beracun, bermanfaat bagi sekresi empedu (kunyit tidak memiliki manfaat untuk itu).

 

Kurmuminoid juga memiliki aroma khas dan biasa dijadikan serbuk sebagai campuran obat herbal.

 

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta