Ini Pentingnya Sarapan Bagi Tubuh dan Otak

Oleh sarahsalsabillaThursday, 23rd November 2023 | 06:00 WIB
Ini Pentingnya Sarapan Bagi Tubuh dan Otak
sarapan menjadi sumber energi untuk otak, meningkatkan fungsi kognitif dan konsentrasi. Foto: Pinterest

PINUSI.COM - Sarapan, meskipun sering terabaikan, ternyata memiliki manfaat yang sangat penting bagi kesehatan tubuh. 

Dr Mirza Hapsari Sakti Titis Penggalih, ahli gizi dari UGM, menjelaskan mengapa sarapan sangat krusial.

Salah satu alasan utamanya adalah sarapan berfungsi sebagai sumber energi atau bahan bakar yang dibutuhkan tubuh untuk beraktivitas sepanjang hari.

 

"Setelah tidur selama delapan jam tanpa makan dan minum, kadar glukosa dalam tubuh otomatis rendah."


"Jika kita tidak mengonsumsi makanan setelah bangun tidur, tubuh akan lemas karena tidak ada bahan bakar yang masuk," paparnya.

 

Mirza menjelaskan, sarapan tidak akan disimpan dalam tubuh sebagai lemak, karena digunakan sebagai sumber energi untuk beraktivitas.

 

Oleh karena itu, bagi mereka yang ingin menjaga berat badan, melewatkan sarapan tidak dianjurkan, karena melewatkan sarapan dapat meningkatkan rasa lapar saat makan siang dan sore.

 

Hal ini dapat menyebabkan asupan makanan yang lebih banyak saat makan siang dan sore, yang pada akhirnya dapat berdampak pada penimbunan lemak.

 

Manfaat sarapan juga melibatkan otak, di mana sarapan menjadi sumber energi untuk otak, meningkatkan fungsi kognitif dan konsentrasi.


Tidak sarapan dapat mengakibatkan penurunan fungsi kognitif otak.

 

"Glukosa dari karbohidrat menjadi sumber energi bagi otak."


"Dengan sarapan, otak dapat berfungsi dengan baik, membantu meningkatkan kecerdasan dan daya ingat," jelasnya.

 

Sarapan juga memainkan peran penting dalam menjaga suasana hati atau mood.


Sarapan memberikan energi yang membuat otak tetap segar, sehingga mood tetap baik.

 

Sebaliknya, keadaan lapar dapat membuat otak lelah dan memengaruhi mood, membuat seseorang menjadi lesu atau mudah emosi saat belajar atau beraktivitas.

 

Sarapan juga dapat mencegah penyakit mag. Dengan sarapan, lambung akan terisi makanan yang membantu menetralisir asam lambung.

 

Keadaan lambung yang terlalu lama kosong dapat meningkatkan asam lambung dan menyebabkan mual dan muntah jika dibiarkan terus-menerus.

 

Oleh karena itu, menjadikan sarapan sebagai kebiasaan, penting untuk menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan. (*) 

Terkini

Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 6 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 5 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 4 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 4 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 3 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 3 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 10:02 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta