Aruma Berprestasi di AMI Awards 2023, Sandiaga Uno: Sony Music Entertainment Konsisten Kembangkan Potensi Musisi Indonesia

Oleh Siti NurhasanahTuesday, 28th November 2023 | 16:00 WIB
Aruma Berprestasi di AMI Awards 2023, Sandiaga Uno: Sony Music Entertainment Konsisten Kembangkan Potensi Musisi Indonesia
Menparekraf Sandiaga Uno mengapresiasi keberhasilan Sony Music Entertainment Indonesia, yang banyak mencetak penyanyi, hingga berhasil meraih prestasi di ajang AMI Award 2023. Foto: PINUSI.COM/Hasanah Syakim

PINUSI.COM - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengapresiasi keberhasilan Sony Music Entertainment Indonesia, yang banyak mencetak penyanyi, hingga berhasil meraih prestasi di ajang Anugerah Musik Indonesia (AMI) Award 2023. 


Salah satunya, Aruma. Penyanyi pendatang baru asal Bandung ini berhasil meraih piala AMI Awards 2023 kategori Pendatang Baru Terbaik.


Aruma memulai kariernya sebagai penyanyi sejak 2022, dengan mengeluarkan single perdana berjudul 'Muak'. 


"Sony Music Entertainment Indonesia sangat konsisten berinovasi dan berkonsentrasi dalam mengembangkan potensi musisi di Indonesia," kata Sandiaga dalam The Weekly Brief With Sandi Uno, Senin (27/11/2023). 


Hal itu, kata Sandiaga, terbukti salah satunya dari keseriusan perusahaan dalam industri musik di Indonesia, sehingga menjadi satu-satunya di Tanah Air yang memiliki studio dengan sertifikasi Dilby Atmos 9.1.4. 


Menurut Sandiaga, saat ini Indonesia sudah berada di peringkat ketiga di dunia dari segi ekonomi kreatif, termasuk seni musiknya. 


"Dan musik Indonesia sudah betul-betul menjadi barometer, apalagi di Asia Tenggara dan Benua Asia."


"Kalau kita lihat total pendapatan streaming musik di Apple Music, Spotify, sebanyak 67 persen pendapatannya," ungkap Sandiaga. 


Menurut Sandiaga, hal tersebut terus meningkat dan memberikan dampak positif yang besar bagi sektor ekonomi, khususnya subsektor musik. 


Country Head Sony Music Entertainment Indonesia (SMEI) Muhammad Soufan mengatakan, Sony Music berupaya mencari musisi muda dengan bakat yang potensial seperti Aruma, menggunakan media sosial, untuk menjaring bakat dan talenta baru. 


"Pertama kali kami menemukan Aruma ini melalui media sosial Instagram dan Tiktok."


"Dari situ kamu perhatikan dia mempunyai satu vokal karakter yang berbeda dari yang lain," ungkap Soufan. 


Sementara, Aruma mengaku bangga karena single-nya yang berjudul 'Muak,' terpilih sebagai Pendatang Baru Terbaik AMI Awards 2023. 


Aruma mengaku tak menyangka bisa bekerja sama dengan label musik ternama, Sony Music Entertainment.


Dia berharap bisa selalu bersinergi bersama Sony Music Entertainment. 


"Saya harap kita bisa selalu bersinergi bersama, termasuk untuk karya-karya yang dibuat."


"Juga saya bersyukur bisa tetap menjadi karakter diri sendiri, dan bisa membawakan hati dan rasa cinta saya sendiri melalui karya," tutur Aruma. (*) 

Terkini

Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
PinNews | 2 hours ago
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | 4 hours ago
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | 7 hours ago
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | 8 hours ago
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | 9 hours ago
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | 10 hours ago
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | 11 hours ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 12 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 12 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 12 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta