IKN Bakal Punya Taksi Terbang dan Aspal yang Bisa Isi Daya Listrik pada 2045

Oleh wisnuhasanuddinSaturday, 24th February 2024 | 11:00 WIB
IKN Bakal Punya Taksi Terbang dan Aspal yang Bisa Isi Daya Listrik pada 2045
Kepala Otorita IKN Bambang Susantono mengeklaim, IKN akan menggunakan teknologi canggih yang ramah lingkungan, mulai dari taksi terbang hingga infrastruktur tol, yang mampu mengisi daya mobil listrik secara otomatis. Foto: Google

PINUSI.COM - Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) Bambang Susantono mengeklaim, IKN akan menggunakan teknologi canggih yang ramah lingkungan, mulai dari taksi terbang hingga infrastruktur tol, yang mampu mengisi daya mobil listrik secara otomatis.

Ia mengatakan, di tahun 2045, IKN akan memiliki fasilitas yang sangat canggih, dilayani dengan moda transportasi canggih dan kendaraan umum otonom yang berkapasitas lima orang.

"Kira-kira akan seperti apa ya di tahun 2045?"

"IKN akan ada taksi terbang, seperti drone hingga robot yang bisa memantau perkembangan logistik, angkutan umum drivesless enggak ada sopirnya," kata Bambang.

Pernyataan tersebut ia sampaikan, karena hadirnya kendaraan listrik otonom berbasis permintaan (on demand) dan taksi terbang, bertujuan menjangkau wilayah yang sulit.

Sementara, Kementerian PUPR sedang fokus pada pembangunan tol yang  dapat digunakan untuk mengisi daya listrik, bahkan ada penambahan daya listrik di tiap aspal jalanan di tol tersebut.

"Penerapan teknologi jalan yang dapat mengisi ulang daya mobil listrik di tol IKN tersebut, masih berupa konsep, dan penerapannya akan dilakukan secara bertahap."

"Tadinya di tol dimana nantinya kita coba satu segmen."

"Jadi setelah dilakukan pengaspalan, nantinya ada pemasangan lapisan tertentu," ungkap Dennis. (*)

Terkini

Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
PinHealth | in 6 hours
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
PinFinance | in 6 hours
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta