Pj Gubernur DKI Jakarta Bakal Bangun Rumah Susun Baru untuk Warga Eks Kampung Bayam

Oleh avitriWednesday, 24th January 2024 | 16:15 WIB
Pj Gubernur DKI Jakarta Bakal Bangun Rumah Susun Baru untuk Warga Eks Kampung Bayam
Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengungkapkan rencananya membangun rumah susun (baru bagi warga eks Kampung Bayam. Foto: Google

PINUSI.COM - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengungkapkan rencananya membangun rumah susun (rusun) baru bagi warga eks Kampung Bayam, yang belum mendapatkan izin tempati hunian di Kampung Susun Bayam (KSB) yang dibangun pada masa kepemimpinan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

"Saya selaku Pj Gubernur Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memberikan yang terbaik buat warga, termasuk warga Kampung Bayam," kata Heru kepada wartawan di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Rabu (24/1/2024).

Heru menyampaikan, membangun rusun baru diambil sebagai solusi bagi warga eks Kampung Bayam.

Keputusan ini diambil setelah berdiskusi dengan Asisten Pembangunan Pemprov DKI Jakarta.

"Kami terus berdiskusi untuk bisa mendapatkan solusi yang tepat dan terbaik."

"Maka dari itu, pemerintah daerah akan membangun rumah susun," ucap Heru.

Rusun baru ini rencananya  dibangun di sekitar Kecamatan Priok, Jakarta Utara, dengan total sekitar 150 hingga 200 unit hunian.

Heru menegaskan, rusun baru tersebut ditujukan untuk warga terprogram dan warga Kampung Bayam.

"Dengan catatan, saya memberikan yang terbaik buat warga, maka saya harus berpikir. Tidak bisa sembarang menyuarakan pernyataan. Pada tahun 2025, kita akan bangun itu di sekitar wilayah Tanjung Priok," tambahnya.

Heru menegaskan, dia tidak mengabaikan nasib warga eks Kampung Bayam, dan dibutuhkan waktu untuk memikirkan solusi terbaik. (*)

Terkini

Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
PinHealth | in 3 hours
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
PinFinance | in 3 hours
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta