Belum Niat Bawa ke Jakarta Lagi, PKS Masih Yakin Anies Baswedan Lolos Putaran Dua Pilpres 2024

Oleh Ditasaputri123Monday, 26th February 2024 | 20:45 WIB
Belum Niat Bawa ke Jakarta Lagi, PKS Masih Yakin Anies Baswedan Lolos Putaran Dua Pilpres 2024
Ke mana Anies Baswedan bakal berlabuh bila kalah di Pilpres 2024? Foto: PINUSI.COM/Arie Prasetyo

PINUSI.COM - Peluang Anies Baswedan menang di Pilpres 2024 semakin menipis, seiring perolehan suara yang stagnan di kisaran 24,44 persen atau 31.094.203 suara.


Sedangkan perolehan suara pasangan Prabowo-Gibran terus menjauh, dan saat ini sudah mencapai 58,85 persen atau 74.853.575.


Lalu, ke mana Anies bakal berlabuh bila kalah di Pilpres 2024? Apakah dirinya bakal kembali maju di Pilkada DKI? 


Sampai saat ini belum jelas ke mana arah Anies bakal melangkah bila kalah di Pemilu 2024.


PKS sebagai partai mengusung Anies di Pilkada DKI 2017 lalu pun, mengaku belum memikirkan opsi membawa eks Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu kembali ke Jakarta.


Sekretaris DPW PKS DPRD DKI Abdul Aziz menyebut, pihaknya masih menunggu pengumuman dari KPU, perihal perolehan suara Pilpres 2024.


“Jadi belum ada wacana-wacana untuk membawa Pak Anies ke Jakarta lagi, karena kami seyogianya harus yakin bahwa beliau bisa masuk ke putaran kedua,” tuturnya, Senin (26/2/2024).


Ia pun memastikan, PKS sampai ini masih fokus memenangkan Anies di ajang Pilpres 2024.


Atau paling tidak, terus berupaya mendorong terlaksananya putaran kedua Pilpres 2024.


Kami masih fokus untuk memenangkan beliau di pilpres ini, memperjuangkan beliau ya, paling enggak masuk putaran kedua,” paparnya. (*)

Terkini

Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
PinHealth | in 6 hours
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
PinFinance | in 6 hours
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta