Jokowi Ngaku Tak Ikut Kampanye, Pengamat: Berarti Dia Kampanye, Presiden Suka Sein Kiri Belok Kanan

Oleh Yohanes123Friday, 9th February 2024 | 14:30 WIB
Jokowi Ngaku Tak Ikut Kampanye, Pengamat: Berarti Dia Kampanye, Presiden Suka Sein Kiri Belok Kanan
Video Viral Jari Simbol dari Mobil RI 1, Jokowi: Menyenangkan Ketemu Masyarakat (FOTO: Istimewa)

PINUSI.COM- Direktur Eksekutif Voxpol Center Research & Consulting Pangi Syarwi Chaniago angkat bicara menanggapi pernyataan Presiden Joko Widodo yang mengaku dirinya tak ikut kampanye Pilpres 2024 meski tak dilarang Undang-undang. 


Menurut Pangi omongan kepala negara bisa saja berarti sebaliknya, Jokowi disebutnya sering melakukan itu. Jadi menurut Pangi Jokowi sebaiknya berterus terang saja mendeklarasikan diri mendukung pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dan ikut berkampanye untuk paslon ini. 


“Sein kiri belok kanan, kan Jokowi kebalikan ngomongnya, kalau dia bilang berkampanye, berarti dia tidak berkampanye, kalau dia bilang tidak berkampanye, justru dia berkampanye,”kata Pangi ketika dikonfirmasi Pinusi.com


Lebih lanjut, Pangi menilai pernyataan Jokowi hanya untuk meredahkan tensi politik yang terus menghangat, pernyataan tak ikut kampanye juga sekaligus  untuk merespons gelombang kritik dari berbagai kampus dan sivitas akademika yang menyorot netralitas presiden di Pilpres 2024. Menurut Pangi posisi Jokowi sekarang ini sedang terjepit.  


“Habis semua kampus udah ngamuk, marah-marah, rektor, profesor udah turun gunung semua mengumandangkan persoalan moral, pelanggaran etik termasuk soal konstitusi dan macam-macam nepotisme kan, terus setelah ada tekanan berubah lagi pikirannya presiden tidak akan berkampanye. Pucat lagi wajahnya,” tegas Pangi. 


Sebagaimana diketahui Presiden Jokowi mengaku dirinya tak bakal berkampanye untuk paslon capres/cawapres tertentu pada Pilpres 2024 kendati keterlibatan presiden dalam aktivitas politik pada Pemilu tak dilarang Undang-undang. 


Jauh sebelum menyampaikan pernyataan ini, Jokowi sempat mengatakan Presiden boleh berkampanye untuk paslon tertentu, dimana pertanyaannya itu dikritik  berpolemik dan kritik keras berbagai pihak, dia dinilai sedang memberi kode untuk mengampanyekan Prabowo-Gibran. 


"Yang bilang siapa (saya mau ikut kampanye)? Ini, ini, ini saya ingin tegaskan kembali, pernyataan saya yang sebelumnya bahwa presiden memang diperbolehkan undang-undang untuk berkampanye dan juga sudah pernah saya tunjukkan bunyi aturannya” ujar Jokowi dilansir dari YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (8/2/2024).


"Tapi, jika pertanyaannya apakah saya akan ikut kampanye? Saya jawab tidak. Saya tidak akan berkampanye," tegasnya menambahkan. (*)

Terkini

Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
PinHealth | 24 minutes ago
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
PinFinance | 24 minutes ago
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta