Ingin Indonesia Punya Sendiri dan Bukan Warisan Kolonial Jadi Alasan Jokowi Bangun Istana Presiden di IKN

Oleh robbySaturday, 2nd March 2024 | 15:00 WIB
Ingin Indonesia Punya Sendiri dan Bukan Warisan Kolonial Jadi Alasan Jokowi Bangun Istana Presiden di IKN
Jokowi menyatakan pembangunan Istana Presiden di Ibu Kota Nusantara, agar Indonesia memiliki sebuah gedung Istana Presiden yang bukan merupakan warisan dari masa kolonial. Foto: X@jokowi

PINUSI.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan pembangunan Istana Presiden di Ibu Kota Nusantara (IKN), agar Indonesia memiliki sebuah gedung Istana Presiden yang bukan merupakan warisan dari masa kolonial.

“Kami ingin memiliki sebuah gedung Istana Presiden yang bukan merupakan peninggalan kolonial."

"Kami akan membangunnya sendiri menggunakan bahan-bahan lokal, dengan tenaga kerja dari anak-anak bangsa, yang akan menjadi sumber kebanggaan dan harga diri bagi Bangsa Indonesia,” Ujar Presiden Joko Widodo di IKN, Kalimantan Timur, Jumat (1/3/2024).

Jokowi menyatakan hal tersebut dalam sambutannya saat acara peletakan batu pertama untuk Gedung Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan di Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Jumat (1/3/2024).

Jokowi mengungkapkan, sering kali, ketika ia menerima kunjungan dari pemimpin negara lain di Istana Kepresidenan, mereka memuji keindahan gedung Istana Indonesia.

Namun, ia merasa ada kekurangan, karena gedung Istana Kepresidenan Jakarta, beserta Istana di Bogor, Yogyakarta, dan Cipanas, adalah warisan kolonial Belanda.

Oleh karena itu, Presiden menegaskan, pembangunan Istana Presiden baru di IKN dilakukan untuk membangkitkan rasa kebanggaan nasional, dan menunjukkan kemampuan Bangsa Indonesia yang unik dan berbudaya.

Dalam kesempatan tersebut, Presiden juga mengundang masyarakat yang berkunjung ke IKN untuk melihat langsung dari titik tertinggi di lokasi Gedung Istana Presiden baru, guna menyaksikan langsung transformasi yang sedang berlangsung di IKN.

“Bagi yang belum sempat berkunjung ke IKN, saya sarankan untuk datang ke Istana, dari sana bisa melihat bagaimana IKN akan bertransformasi di masa depan."

"Meski saya tidak pasti apakah publik diizinkan masuk ke area pembangunan Istana, namun saya menyarankan untuk mencoba datang, sehingga bisa melihat lebih jelas,” ajak Jokowi. (*)

Terkini

GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | in 4 hours
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | in 4 hours
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
PinTertainment | in 4 hours
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | 12 hours ago
Batik Diklaim Milik  Malaysia, IShowSpeed: Batik Dari Indonesia
Batik Diklaim Milik Malaysia, IShowSpeed: Batik Dari Indonesia
PinTertainment | 12 hours ago
Hindari Makanan Ini Untuk Kalian yang Sedang Diet
Hindari Makanan Ini Untuk Kalian yang Sedang Diet
PinRec | 13 hours ago
Game Viral "Flappy Bird" Akan Hadir Kembali
Game Viral "Flappy Bird" Akan Hadir Kembali
PinTect | 14 hours ago
Apple Resmi Luncurkan iOS 18 dengan Segudang Fitur Baru: Apa Saja Fitur yang Menarik?
Apple Resmi Luncurkan iOS 18 dengan Segudang Fitur Baru: Apa Saja Fitur yang Menarik?
PinTect | 14 hours ago
30 Pemain Timnas Indonesia U-20 Siap Bertarung di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025
30 Pemain Timnas Indonesia U-20 Siap Bertarung di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025
PinSport | 15 hours ago
Sempat Jadi Barang Favorit Emak-Emak Indonesia, Kini Tupperware Resmi Ajukan Bangkrut
Sempat Jadi Barang Favorit Emak-Emak Indonesia, Kini Tupperware Resmi Ajukan Bangkrut
PinNews | Wednesday, 18th September 2024 | 14:52 WIB