Polisi Tangkap 3 Jambret di Kelapa Gading, 2 di Antaranya Ditembak karena Melawan Pakai Celurit

Oleh Yohannes123Tuesday, 5th March 2024 | 09:30 WIB
Polisi Tangkap 3 Jambret di Kelapa Gading, 2 di Antaranya Ditembak karena Melawan Pakai Celurit
Polisi ringkus tiga jambret pengendara mobil di Kelapa Gading, Jakarta Utara. Foto: PINUSI.COM/Yohannes

PINUSI.COM - Aparat Unit Reskrim Polsek Kelapa Gading menangkap komplotan jambret yang menjambret pengendara roda empat yang terjebak macet, di Jalan Perintis Kemerdekaan wilayah Kelapa Gading, Jakarta Utara. 

Kapolsek Kelapa Gading Kompol Maulana Mukarom mengatakan, pihaknya menangkap para pelaku, setelah aksinya viral mengambil ponsel milik pengemudi taksi online yang terjebak macet di lampu merah.

"Tiga pelaku yang diamankan ini adalah spesialis yang melakukan di Jalan Perintis Kemerdekaan."

"Modusnya apabila pada jam-jam macet para pelaku ini melakukan kegiatannya," kata Maulana, Senin (4/3/2024).

Maulana menjelaskan, dalam penangkapan ini, seorang pengemudi taksi online berinisial LA dijambret ketika sedang terkena macet di Jalan Perintis Kemerdekaan, sambil membuka handphone-nya untuk mencari alamat.

"Saat itu, para pelaku tiba-tiba datang dan merampas handphone milik korban yang saat itu sedang mencari alamat, kacanya dibuka setengah, pelaku melancarkan aksinya mengambil handphone korban," ungkapnya.

Mendapat laporan tersebut, Unit Reskrim Polsek Kelapa Gading di bawah pimpinan AKP Emir Maharto Bustarosa, langsung melakukan penyelidikan dan mengejar komplotan tersebut.

Pada Jumat (1/3/2024), ketiga tersangka dibekuk dari tempat persembunyiannya di wilayah Kelapa Gading dan Cakung.

Ketiga tersangka adalah AR, MS, dan H.

Saat ditangkap, polisi terpaksa melakukan tindakan tegas terukur dengan menembak kaki AR dan MS, yang berupaya melawan dengan celurit. Usai diamankan, para pelaku mengaku telah 15 kali melakukan jambret. 

"Kita terapkan pasal 365 KUHP tentang pencurian dengan kekerasan, mereka sudah sering kali melakukan dengan modus yang sama di lokasi yang sama, kurang lebih 15 kali melakukan," bebernya. (*)

Terkini

Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
PinHealth | in 7 hours
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
PinFinance | in 7 hours
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta