Megawati: Idulfitri Meninggikan Derajat Kemanusiaan Kita untuk Semakin Berani Menegakkan Kebenaran dan Keadilan

Oleh Yohanes123Wednesday, 10th April 2024 | 11:00 WIB
Megawati: Idulfitri Meninggikan Derajat Kemanusiaan Kita untuk Semakin Berani Menegakkan Kebenaran dan Keadilan
Ketua Umum PDIP Megawati Sukarnoputri mengucapkan selamat Idulfitri 1445 H bagi seluruh masyarakat Tanah Air. Foto: Istimewa

PINUSI.COM - Ketua Umum PDIP Megawati Sukarnoputri mengucapkan selamat Idulfitri 1445 H bagi seluruh masyarakat Tanah Air.

Presiden ke-5 RI itu mengatakan, Idulfitri bukan sebuah perayaan biasa yang rutin digelar setiap tahun.

Baginya, Idulfitri memiliki makna yang jauh lebih dalam lagi.

Megawati memaknai Idulfitri sebagai kesempatan untuk meninggikan harkat dan martabat manusia.

Untuk itu, dia meminta masyarakat tak memaklumi ketidakadilan yang menimpa mereka.

"Lebih dalam lagi, Idulfitri meninggikan derajat kemanusiaan kita untuk semakin berani menegakkan kebenaran dan keadilan dalam seluruh aspek kehidupan berbangsa dan bernegara," kata Megawati dalam sebuah unggahan di  Instagram DPP PDIP @pdiperjuangan, dikutip pada Rabu (10/4/2024).

Selain sebagai momen untuk mengangkat derajat kemanusian, Idulfitri, kata Megawati juga menjadi kesempatan solidaritas kebangsaan.

Megawati juga meminta seluruh masyarakat memperkuat persaudaraan di hari kemenangan ini.

"Selamat Idulfitri, terus perkuat persaudaraan sebagai sesama anak bangsa."

"Minal aidzin walfaidzin, mohon maaf lahir dan batin," tuturnya.

Selain Megawati, sejumlah tokoh penting lainnya juga mengucapkan selamat Idulfitri lewat media sosial mereka, salah satunya Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Jokowi.

"Saya dan Ibu Negara mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah. Mohon maaf lahir dan batin," kata Jokowi di laman instagram @jokowi

Jokowi berharap momentum Idulfitri ini dapat dimanfaatkan untuk sama-sama saling memaafkan satu sama lain, membangun kembali hubungan persaudaraan, dan kelak Indonesia menjadi bangsa yang rukun.

"Semoga di hari yang fitri ini, kita bisa saling memaafkan dan saling bersilaturahmi untuk merajut kembali persaudaraan."

"Menjadi bangsa yang rukun dan damai, yang bersatu padu membangun Indonesia," tambahnya. (*)

Terkini

Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
PinHealth | in 7 hours
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
PinFinance | in 6 hours
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta