Pemprov DKJ Anggarkan Rp22,2 Miliar untuk Restorasi Rumah Gubernur yang Tak Pernah Ditempati Heru Budi Hartono

Oleh Ditasaputri123Thursday, 18th April 2024 | 10:00 WIB
Pemprov DKJ Anggarkan Rp22,2 Miliar untuk Restorasi Rumah Gubernur yang Tak Pernah Ditempati Heru Budi Hartono
Pemprov DKI Jakarta mengalokasikan anggaran hingga Rp22,2 miliar, untuk merestorasi rumah dinas gubernur di kawasan Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat. Foto: PINUSI.COM/Dita Saputri

PINUSI.COM - Pemprov DKI Jakarta mengalokasikan anggaran hingga Rp22.288.335,510 (Rp22,2 miliar), untuk merestorasi rumah dinas gubernur di kawasan Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat.


Puluhan miliar rupiah ini dianggarkan dari anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) DKI Jakarta tahun anggaran 2024.


Informasi soal restorasi rumah dinas yang tak pernah dihuni Penjabat (Pj) Gubernur Jakarta Heru Budi Hartono ini, tercantum dalam situs Sistem Informasi Rencana Umum Pengadaan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa (Sirup LKPP).


"Sumber dana APBD, ta (tahun anggaran) 2024, pagu Rp22.288.335,510," demikian yang tertulis dalam situs Sirup LKPP, dikutip pada Rabu (17/4/2024).


Berdasarkan situs Sirup LKPP, restorasi rumah dinas Heru Budi dialokasikan dari anggaran Dinas Cipta Karya, Tata Ruang, dan Pertanahan (Citata) DKI Jakarta.


Jenis pengadaan restorasi tersebut tergolong sebagai pekerjaan konstruksi.


Kemudian, pemilihan kontraktor untuk restorasi rumah dinas Heru Budi disebut melalui proses lelang.


Pemilihan melalui lelang ini akan berlangsung selama Juni 2024.


Sementara, pengerjaan restorasi rumah dinas tersebut bakal berlangsung mulai Juli-Desember 2024.


Menurut Sirup LKPP, restorasi rumah dinas Heru Budi yang menggunakan uang rakyat ini tidak mementingkan aspek ekonomi, sosial, serta lingkungan.


Meski demikian, situs Sirup LKPP tidak mencantumkan bagian rumah dinas Heru Budi yang bakal direstorasi.


Sebagai informasi tambahan, pada 2023, Pemprov DKI Jakarta juga mengalokasikan miliaran rupiah untuk rehabilitasi rumah dinas gubernur.


Rehabilitas rumah dinas yang mencakup perbaikan lantai, dinding, dan atap tersebut, menelan anggaran hingga Rp2.901.369.116 (Rp2,9 miliar). (*)

Terkini

Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
PinHealth | in 7 hours
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
PinFinance | in 7 hours
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta