Dituduh Curi Data Pelanggan, Mantan Karyawan Dianiaya Pengusaha Rental Mobil di Tanjung Priok

Oleh Yohannes123Tuesday, 21st May 2024 | 07:30 WIB
Dituduh Curi Data Pelanggan, Mantan Karyawan Dianiaya Pengusaha Rental Mobil di Tanjung Priok
Mantan karyawan jadi korban penganiayaan yang diduga dilakukan oleh pemilik rental mobil di Tanjung Priok. Foto: Tangkap layar video warga

PINUSI.COM - Sebuah video seorang pria berambut putih bernama Satori (38) dianiaya oleh pemilik rental mobil di wilayah Tanjung Priok, Jakarta Utara bernama Hendri, viral di media sosial.

Selain dianiaya, korban juga menjadi korban dugaan pencurian. 

Berdasarkan video yang viral yang didapat, korban Satori yang mengenakan kaus oranye, terlihat dipiting dan hampir dipukul oleh Hendri yang berambut panjang dan mengenakan kaus putih.

Saat memiting korban, Hendri juga diseret sejumlah pria masuk ke dalam garasi.

Saat ditemui, korban Satori menceritakan penganiayaan itu terjadi pada Rabu (15/5/2024) lalu.

Awalnya, Satori dan dua rekannya dijemput paksa oleh orang suruhan dari Andi Rental Mobil Jakarta.

Begitu tiba di lokasi di garasi dan hendak turun, dirinya mendapat perlakuan kasar. 

"Saat mau bersalaman, tiba-tiba saya dipiting ya, itu dibengkek lehernya oleh Saudara Hendri selaku anaknya owner pemilik usaha tersebut," ungkap Satori saat ditemui di kediamannya di Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (20/5/2024).

Satori mengaku sempat berusaha menghindar, namun dirinya kembali dipiting oleh terduga pelaku Hendri, dan dipaksa masuk ke dalam rumah untuk diinterogasi.

Di dalam rumah itu, Satori bersama kedua rekannya kembali mendapatkan intimidasi dari Hendri.

Bahkan, Hendri sempat mengajak Satori berduel dan menanduk kepala korban.

Setelah itu, terduga pelaku kedua, yakni Bunga, juga merampas dua handphone milik Satori dan dua rekannya.

Bunga merampas handphone lalu mengutak-atik isi di dalam ponsel tersebut.

"Selama kurang lebih 5 jam dari jam 5 sore sampai jam 10 malam itu, ditanya-tanya seputar apa latar belakang atau cerita selama saya bekerja di Andi Rental Mobil Jakarta."

"Saat itu status saya sudah tidak bekerja, karena saya sudah dipecat per tanggal 6 Mei," bebernya. 

Setelah berhenti bekerja dari rental mobil yang dikelola Hendri dan keluarganya, Satori memang mulai membuka usahanya sendiri yang juga bergerak di bidang penyewaan mobil.

Melihat Satori meraup pelanggannya, terduga pelaku menuduh korban telah melakukan pencurian data customer.

"Itu luapan emosi dari Mas Hendri, sehingga terjadi tindak kekerasan yang mana saya disangka melakukan pencurian data customer Andi Rental Mobil Jakarta."

"Padahal, fakta sebenarnya adalah saya menawarkan jasa rental kepada customer atau sahabat lama saya," terangnya. 

Atas kejadian ini, Satori pun membuat laporan ke Polres Metro Jakarta Utara dengan nomor LP/B/720/V/2024/SPKT/POLRES METRO JAKUT/POLDA METRO JAYA.

Satori berharap polisi bisa segera menindaklanjuti laporannya dan menangkap terlapor Hendri dan Bunga yang telah melakukan penganiayaan dan perampasan handphone.

Wartawan berupaya mengonfirmasi ke tempat usaha Andi Rental Mobil Jakarta, namun pegawai di lokasi enggan berkomentar. (*)

Terkini

Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
PinHealth | in 7 hours
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
PinFinance | in 7 hours
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta