Usul Presiden dan Wapres Kembali Dipilih MPR, Amien Rais: Dulu Kita Mengatakan Tak Mungkin Orang Menyogok 120 Juta Pemilih, Ternyata Mungkin

Oleh Yohanes123Thursday, 6th June 2024 | 08:30 WIB
Usul Presiden dan Wapres Kembali Dipilih MPR, Amien Rais: Dulu Kita Mengatakan Tak Mungkin Orang Menyogok 120 Juta Pemilih, Ternyata Mungkin
Amien Rais mengusulkan pemilihan presiden dan wakil presiden dikembalikan ke MPR. Foto: Istimewa

PINUSI.COM - Bekas Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Amien Rais mengatatakan, sebaiknya pemilihan presiden dan wakil presiden dikembalikan ke MPR, seperti pada era sebelum reformasi. 

Hal ini dilakukan untuk meminimalkan kecurangan pemilihan presiden dan wakil presiden lewat cara sogok menyogok. 

Amien mengatakan, sistem pemilu langsung yang berlaku sekarang ini sebaiknya dikembalikan ke sistem terdahulu, yakni pemilihan dilakukan MPR.

Amien tak keberatan jika Undang-undang Dasar 1945 diamandemen untuk memuluskan wacana ini. 

"Jadi dulu, kita mengatakan kalau dipilih langsung one man one vote, mana mungkin ada orang mau menyogok 120 juta pemilih, mana mungkin?"

"Perlu puluhan mungkin ratusan triliun. Ternyata mungkin,"kata Amien kepada wartawan, Kamis (6/6/2024). 

Amien melanjutkan, penyelenggaraan pemilu langsung dipenuhi kecurangan di sana-sini, jelas berdampak buruk terhadap demokrasi di negara ini.

Politik uang dan praktik sogok menyogok pada penyelenggaraan pemilu langsung, bikin demokratis menjadi tak berkualitas. 

"Itu (politik uang) luar biasa. Jadi sekarang kalau mau dikembalikan dipilih MPR, mengapa tidak?” ujarnya.

Amien bahkan menyamakan praktik politik uang di Indonesia, sama parah seperti di Amerika Serikat.

Untuk itu, dia kembali menegaskan  dirinya sangat sepakat jika presiden dan wakil presiden dipilih MPR, demi memperbaiki kualitas demokrasi di negara ini yang merosot. 

"Kan nanti orang berpikir, punya pertimbangan, tapi kalau rakyat itu patuhnya biasanya, di Amerika itu ada namanya demokrasi dolarisasi, tapi kalau di Indonesia itu demokrasi rupiahtokrasi,” imbuhnya. (*)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 6 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 5 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 4 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 3 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 2 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 2 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta