Puluhan Jukir Liar Minimarket Diciduk Dishub Jakarta dalam Operasi Besar-besar di 5 Wilayah

Oleh Ditasaputri123Thursday, 16th May 2024 | 17:00 WIB
Puluhan Jukir Liar Minimarket Diciduk Dishub Jakarta dalam Operasi Besar-besar di 5 Wilayah
Dua juru parkir liar di minimarket diamankan petugas Dishub Jakarta. Foto: Pemprov Jakarta

PINUSI.COM - Puluhan juru parkir (jukir) liar diciduk petugas Dinas Perhubungan (Dishub), dari sejumlah minimarket yang tersebar di lima wilayah kota administrasi Jakarta.


Operasi penertiban besar-besaran ini dilakukan Dishub Jakarta pada Rabu (15/5/2024) kemarin.


“Penertiban dilakukan pada 45 minimarket di Jakarta, dan sebanyak 55 juru parkir liar telah ditertibkan,” ucap Kepala Dishub Jakarta Syafrin Liputo saat dikonfirmasi, Kamis (16/5/2024).


Syafrin menyebut, penindakan yang dilakukan jajarannya dilakukan secara humanis dan persuasif.


Puluhan jukir liar yang terjaring operasi ini pun kemudian didata, dan diminta membuat surat pernyataan tak akan memungut tarif parkir lagi di minimarket.


“Penertiban yang dilakukan bertujuan memberikan efek jera bagi juru parkir liar."


'Dengan demikian, diharapkan mereka tidak melakukan praktik penyelenggaraan parkir secara liar,” ujarnya.


Anak buah Penjabat (Pj) Gubernur DKI Heru Budi Hartono ini bilang, penertiban dilakukan berdasarkan Peraturan Daerah (Perda) DKI Jakarta Nomor 8 Tahun 2007 tentang Ketertiban Umum.


Dalam Pasal 10 Perda itu dijelaskan, setiap orang atau badan dilarang memungut uang parkir di jalan-jalan ataupun tempat umum, tanpa izin dari gubernur atau pejabat terkait.


Syafrin menyebut, operasi besar-besaran ini bakal digelar selama sebulan penuh, dengan melibatkan Satpol PP hingga unsur TNI-Polri. (*)

Terkini

Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
PinHealth | in 7 hours
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
PinFinance | in 7 hours
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta