Selangkah Lagi Pemerintah Kantongi 61 Persen Saham PT Freeport Indonesia

Oleh Kindy123Friday, 7th June 2024 | 16:17 WIB
Selangkah Lagi Pemerintah Kantongi 61 Persen Saham PT Freeport Indonesia
Menteri Investasi Bahlil Lahadlia. Foto: Tangkapan Layar

PINUSI.COM, Jakarta - Pemerintah terus memproyeksikan kepemilikan saham PT Freeport Indonesia menjadi 61 persen. Saat ini jumlah saham yang dikantongi baru mencapai 51 persen.

Menteri Investasi/Kepala Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Bahlil Lahadalia menerangkan opsi perpanjangan kontrak dengan PT Freeport Indonesia sudah mencapai 98 persen kesepakatan.

Pembahasan perpanjangan kontrak tersebut selain melibatkan dirinya juga turut mengajak sejumlah kementerian teknis seperti Kementerian ESDM, Kementerian BUMN dan Kementerian Keuangan.

"Salah satu poinnya yakni penambahan saham sebesar 10 persen," katanya di konferensi pers di Kementerian Investasi dipantau secara virtual di Jakarta, Jumat (7/6/2024).

Selain mengenai pembahasan penambahan jumlah saham, poin lain yang menjadi pembahasan yakni mengenai pembangunan smelter di Papua. Termasuk perlunya melibatkan pengusaha lokal dari Papua dalam proses operasionalnya.

"Jangan sampai pengusaha hanya dari Jakarta. Kita pingin, orang Papua juga dilibatkan," jelasnya.

Pembahasan perpanjangan kontrak ini perlu dilakukan. Kata Bahlil, masa produksi tambang di Freeport diprediksi akan menurun setelah 2035.

Padahal, kata Bahlil, aktivitas eksplorasi di bawah tanah membutuhkan waktu kurang lebih 10-15 tahun. Karena itu, bila tidak ditindaklanjuti sejak sekarang maka setelah 2035 tidak ada lagi potensi cadangan yang dihasilkan dari proses tambang.

"Kalau sudah seperti itu siapa yang akan bertanggung jawab," pungkasnya.

Terkini

iShowSpeed Bikin Geger di Bali, Turut Serta dalam Tarian Kecak di Uluwatu
iShowSpeed Bikin Geger di Bali, Turut Serta dalam Tarian Kecak di Uluwatu
PinTertainment | in 7 hours
Vadel Badjideh Diduga Ancam Nikita Mirzani Saat Penjemputan Putrinya, Lolly
Vadel Badjideh Diduga Ancam Nikita Mirzani Saat Penjemputan Putrinya, Lolly
PinTertainment | in 7 hours
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | 9 hours ago
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | 9 hours ago
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | 9 hours ago
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | 9 hours ago
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | 10 hours ago
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | 10 hours ago
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 15 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | 15 hours ago