PINUSI.COM - Ibu berinisial S (43) yang sebelumnya diduga menjadi korban penculikan di kawasan Antapani, Kota Bandung, telah kembali ke rumahnya di Jalan Sukanagara. Kejadian penculikan ini berlangsung pada Minggu (8/12/2024) sekitar pukul 12.30 WIB. Namun, S berhasil pulang ke rumah pada malam harinya, sekitar pukul 20.43 WIB.
Ketua RW setempat, Dwi Budi, mengungkapkan bahwa S diantar oleh seorang tukang ojek yang menemukannya di kawasan Pasir Impun. "Informasi yang saya dapatkan sih diantar tukang ojek kawasan Pasir Impun. Tapi, alasan korban ada di sana masih dalam pendalaman pihak kepolisian," jelas Dwi pada Minggu malam, sebagaimana dikutip dari Tribun Jabar.
Kembalinya S ke rumah disambut oleh keluarganya yang langsung berdatangan. Meski demikian, kasus ini masih menjadi perhatian karena rekaman detik-detik kejadian sempat viral di media sosial.
Ketua RT setempat, Herman, menjelaskan bahwa insiden ini terjadi saat S baru saja pulang dari arisan. "Sebelum pulang, beliau sempat mengantar ibu-ibu lain yang ikut arisan. Ketika sampai di rumah dan hendak masuk, ada mobil lain yang mundur, diduga sudah membuntuti sejak awal," kata Herman.
Kejadian tersebut terekam kamera pengawas yang berada di depan rumah S. Dalam video berdurasi singkat itu, terlihat S keluar dari mobil merahnya dan hendak membuka pagar rumah. Namun, sebuah mobil tanpa pelat nomor tiba-tiba mundur mendekati mobil S.
Seorang pria keluar dari mobil tersebut sambil membawa benda yang menyerupai pistol. Pria tersebut kemudian menarik paksa S ke dalam mobil, lalu pergi meninggalkan lokasi.
Kapolsek Antapani, Kompol Yusuf Tojiri, menyatakan bahwa pihaknya masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap kasus ini. "Sampai saat ini tim masih bekerja melakukan penyelidikan terkait peristiwa ini," ujar Yusuf.
Polisi telah mengumpulkan berbagai keterangan dari saksi-saksi di sekitar lokasi kejadian untuk mengetahui lebih lanjut motif serta identitas pelaku yang terlibat. (*)