Rekayasa Lalu Lintas Selama Reuni 212 di Monas:, Hindari Rute Ini !

Oleh PangeranMonday, 2nd December 2024 | 07:35 WIB
Rekayasa Lalu Lintas Selama Reuni 212 di Monas:, Hindari Rute Ini !
rute rekayasa lalu lintas aksi reuni 212 di Monas (Foto: Istimewa)

PINUSI.COM - Polda Metro Jaya menerapkan rekayasa lalu lintas di sekitar kawasan Monas, Jakarta Pusat, guna mengantisipasi kemacetan selama pelaksanaan Reuni Akbar 212 pada Senin (2/12/2024). Rekayasa ini dilakukan secara situasional sesuai dengan kondisi lapangan.

Kombes Latif Usman, Dirlantas Polda Metro Jaya, menyampaikan bahwa pengaturan ini bertujuan untuk menjaga kelancaran lalu lintas di sekitar lokasi acara. "Rekayasa lalu lintas bersifat situasional," ujarnya. Untuk mendukung kelancaran, petugas Polisi Lalu Lintas telah disebar di berbagai titik strategis.

Skema Rekayasa Lalu Lintas


Berikut adalah rincian pengalihan arus lalu lintas yang diterapkan selama kegiatan berlangsung:

Jalan Veteran Raya ke Veteran III: Arus dialihkan menuju TL Harmoni.
Jalan Medan Merdeka Timur ke Medan Merdeka Utara: Dibebankan ke Jalan Perwira.
Jalan Ridwan Rais ke Medan Merdeka Selatan: Dialihkan ke Jalan Medan Merdeka Timur.
Jalan MH Thamrin ke Bundaran Patung Kuda: Pengendara diarahkan ke Jalan Kebon Sirih.
Jalan Abdul Muis ke Jalan Budi Kemuliaan: Dialihkan ke Jalan Fachrudin atau Jalan Abdul Muis.
Jalan Hayam Wuruk ke Jalan Majapahit: Pengendara diarahkan ke Jalan Janda atau Jalan Gajah Mada.
Jalan Katedral ke Veteran: Arus dialihkan ke Pasar Baru.
Jalan Veteran Raya ke Veteran I dan II: Diteruskan ke TL Harmoni.

Pengaturan ini dirancang untuk menciptakan situasi lalu lintas yang aman dan tertib, sejalan dengan upaya Polda Metro Jaya mewujudkan Kamseltibcarlantas (Keamanan, Keselamatan, Ketertiban, dan Kelancaran Lalu Lintas).

Acara Reuni 212 dimulai sejak dini hari dengan kegiatan seperti salat Tahajud berjamaah dan salawatan. Pengalihan arus lalu lintas diharapkan dapat mengurangi dampak kemacetan dan memberikan kenyamanan bagi masyarakat. (*)

Terkini

Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
PinNews | in 18 minutes
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | an hour ago
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | 4 hours ago
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | 6 hours ago
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | 6 hours ago
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | 7 hours ago
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | 8 hours ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 9 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 10 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 10 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta