Presiden Joko Widodo dan PM Singapura Lee Hsien Loong akan melakukan pertemuan Bilateral hari ini di Bintan

Oleh JC_AldiTuesday, 25th January 2022 | 11:47 WIB
Presiden Joko Widodo dan PM Singapura Lee Hsien Loong akan melakukan pertemuan Bilateral hari ini di Bintan

PINUSI.COM - Presiden Joko Widodo hari ini akan bertemu dengan PM Singapura Lee Hsien Loong di Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau (25/1/2022).

Berdasarkan keterangan resmi dari Biro Pers Media dan Informasi Sekretariat Presiden (BPMI), Hari ini Presiden Joko Widodo akan melakukan pertemuan Bilateral dengan PM Singapura Lee Hsien Loong di Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau.

Pertemuan dua Pimpinan Negara ini untuk memimpin pertemuan Bilateral delegasi antar dua Negara dan juga Menyaksikan penandatanganan dan pertukaran sejumlah nota kesepahaman.

Belum diketahui pertemuan kepala negara dengan Lee Hsien Loong ini membahas apa.

Sebelumnya, Senin (24/1/2022), Presiden Joko Widodo melakukan serangkaian kegiatan di Provinsi Sumatera Selatan, setelah usai melakukan kunjungan kerja, Presiden Joko Widodo tidak kembali ke Jakarta, dan melanjutkan perjalanan menuju Provinsi Kepulauan Riau dengan menggunakan pesawat Kepresidenan Indonesia-1.

Setibanya di Bandar Udara Raja Haji Fisabillah, Kota Tanjung Pinang pada Senin Malam, Presiden Jokowi disambut oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad, Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan Satu (Pangkogabwilhan I) Laksamana Madya TNI Muhammad Ali, Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Hassanudin, Kapolda Kepulauan Riau Irjen Pol. Aris Budiman Bulo, Danlantamal IV Laksamana Pertama TNI Dwika Tjahja Setiawan, dan Danlanud Raja Haji Fisabilillah Kolonel Pnb. Andi Wijanarko.

Turut menyertai Presiden dalam penerbangan menuju Provinsi Kepulauan Riau yaitu Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI M. Tonny Harjono, Komandan Paspampres Mayjen TNI Tri Budi Utomo, dan Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin.

(M.Riski)

Terkini

Lirik Terjemahan , Makna Lagu "Birds of a Feather"  Billie Eilish
Lirik Terjemahan , Makna Lagu "Birds of a Feather" Billie Eilish
PinTertainment | Friday, 20th September 2024 | 18:33 WIB
Makna Lagu "Satu Bulan" Karya Bernadya, Romansa Wisata Masa Lalu
Makna Lagu "Satu Bulan" Karya Bernadya, Romansa Wisata Masa Lalu
PinTertainment | Friday, 20th September 2024 | 16:27 WIB
Erick Thohir: Pengambilan Sumpah Eliano Reijnders dan Mees Hilgers Dilakukan di Belanda untuk Percepat Naturalisasi
Erick Thohir: Pengambilan Sumpah Eliano Reijnders dan Mees Hilgers Dilakukan di Belanda untuk Percepat Naturalisasi
PinSport | Friday, 20th September 2024 | 15:31 WIB
Ibunda Dokter Aulia Risma Buka Suara: Ungkap Bukti Dugaan Pemerasan dan Perundungan di PPDS Undip
Ibunda Dokter Aulia Risma Buka Suara: Ungkap Bukti Dugaan Pemerasan dan Perundungan di PPDS Undip
PinNews | Friday, 20th September 2024 | 15:22 WIB
Kronologi Penangkapan Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan di Padang Pariaman
Kronologi Penangkapan Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan di Padang Pariaman
PinNews | Friday, 20th September 2024 | 11:35 WIB
iShowSpeed Bikin Geger di Bali, Turut Serta dalam Tarian Kecak di Uluwatu
iShowSpeed Bikin Geger di Bali, Turut Serta dalam Tarian Kecak di Uluwatu
PinTertainment | Friday, 20th September 2024 | 10:51 WIB
Vadel Badjideh Diduga Ancam Nikita Mirzani Saat Penjemputan Putrinya, Lolly
Vadel Badjideh Diduga Ancam Nikita Mirzani Saat Penjemputan Putrinya, Lolly
PinTertainment | Friday, 20th September 2024 | 10:26 WIB
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | Thursday, 19th September 2024 | 19:17 WIB
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | Thursday, 19th September 2024 | 19:11 WIB
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | Thursday, 19th September 2024 | 18:50 WIB