Garis Pantai Terpanjang Ke-2. Indonesia Masih Saja Impor Garam

Oleh CarrisaeltrMonday, 29th March 2021 | 18:16 WIB
Garis Pantai Terpanjang Ke-2. Indonesia Masih Saja Impor Garam
Garis Pantai Indonesia terpanjang ke-2 di dunia, ironisnya sumber sebanyak itu tak mampu penuhi kebutuhan dalam negeri (Foto: Freepik)

Garis Pantai Indonesia terpanjang ke-2 di dunia, ironisnya sumber sebanyak itu tak mampu penuhi kebutuhan dalam negeri

PINUSI.COM – Garis pantai sepanjang 95.181 km, merupakan garis pantai terpanjang kedua di dunia, yang dimiliki Indonesia. Total luas perairan laut mencapai 5,8 juta kilometer persegi, yang merupakan 71 persen dari keseluruhan wilayah Indonesia.

Namun semua kekayaan alam itu jadi percuma jika belum mampu bisa bebas dari ketergantungan impor. Dalam rapat kerja dengan Komii IV DPR RI, Senin (29/3/2021), Kementerian Kelautan dan Perikanan, menjelaskan seputar keputusan pemerintah lakukan impor 3 juta ton gara, buah dari rapat koordinasi terbatas (rakortas) yang dipimpin Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) KKP Antam Novambar mengatakan impor garam dilakukan karena stok ketersediaan tidak bisa memenuhi jumlah konsumsi. Berdasarkan catatannya Indonesia butuh 7,5 juta ton, sedangkan stoknya hanya 4,4 juta ton.

"3 juta ton didapat angka dari data bahwasannya stok awal ketersediaan yang ada adalah 4.450.000 ton atau hampir 4,4 juta ton untuk ketersediaan. Sedangkan yang dibutuhkan 7,5 juta ton. Jadi masih ada kekurangan sekitar 3 juta ton," katanya.

Kendati demikian, dia berjanji jika impor dipastikan terjadi, akan dilakukan dengan syarat industri harus serap 1,5 juta ton garam rakyat. Pelaksanaannya pun tidak saat musim panen raya. Piihaknya memastikan selalu memantau pelaksanaannya di lapangan.

"Jadi antara 3 juta ton diputuskan dengan catatan 1,5 juta ton garam rakyat harus diserap industri. Akan dipantau dan dievaluasi per 6 bulan. Tempat pemasukan atau pelabuhan impor akan diatur oleh KKP dengan memperhatikan lokasi-lokasi industri yang membutuhkan garam," tandasnya.

Terkini

Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | in 6 hours
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 3 hours
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | in 2 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in an hour
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in a minute
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | an hour ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 2 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 2 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 2 hours ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 3 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta