Ferdy Sambo Dituntut Seumur Hidup Tanpa Keringanan, Jaksa : Ada 6 Hal Yang Memberatkan

Oleh azaleaberlinesTuesday, 17th January 2023 | 17:43 WIB
Ferdy Sambo Dituntut Seumur Hidup Tanpa Keringanan, Jaksa : Ada 6 Hal Yang Memberatkan

PINUSI.COM - Terdakwa kasus pembunuhan berencana Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J, Ferdy Sambo. Dituntut oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) hukuman seumur hidup dalam kasusnya pada hari ini, Selasa (17/1/23) di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan atau PN Jakarta Selatan.

Terdapat ragam hal yang menarik dari sidang tuntutan hari ini. Mulai dari penggabungan dakwaan, sampai tidak ada satupun hal yang meringankan terdakwa atas tuntutannya.

Berikut enam hal yang memberatkan terdakwa sehingga tidak ada keringanan, yang dikatakan oleh Jaksa Rudi Irmawan.

  • 1. Ferdy Sambo Menghilangkan Nyawa Manusia

Hal ini yang menjadi permasalahan utama. Oleh karena itu, Ferdy Sambo layak diberi hukuman yang setimpal atas perbuatannya.

“Tentu saja hal tersebut menggali luka yang begitu dalam bagi keluarga korban,” ucap Jaksa Rudi Irmawan dalam persidangan.

  • 2. Mencoreng Nama Baik Institusi Polri

Atas kejadian ini pihak Polri kehilangan kepercayaan dari publik atas perbuatannya yang melakukan pembunuhan kepada Bigadir Yosua.

“Tidak hanya tercoreng secara nasional, melainkan juga secara internasional,” kata Jaksa Rudi.

  • 3. Perbuatan yang Tidak Pantas Dilakukan Oleh Aparat Penegak Hukum

Ferdy Sambo merupakan orang dengan status pejabat tinggi Polri. Maka orang yang seharusnya dipercaya atas kedudukannya justru malah melakukan perbuatan yang tidak pantas.

BACA LAINNYA : Siapkan Uang Ketika Lewat Sini ! Jakarta Bakal Terapkan Jalan Berbayar, Rp5.000 – Rp19.900

  • 4. Menyembunyikan Fakta Kematian Brigadir Yosua

Selama persidangan, Ferdy Sambo dengan bawahannya kerap menutupi apa motif dan yang sebenarnya terjadi atas kasus tersebut. Menurut jaksa, sikap ini menimbulkan gaduh di kalangan masyarakat.

  • 5. Menyeret Aparat Kepolisian Lain Dalam Perbuatannya

Ferdy Sambo menyeret aparat kepolisian lain atau bisa dikatakan bawahannya ke dalam rencana jahatnya. Sehingga aparat tersebut juga terkena imbas dan mendapat hukuman atas kasus pembunuhan Brigadir Yosua.

  • 6. Selama Persidangan, Ferdy Sambo Sering Mengelak

Yang menjadi poin terakhir atau poin ke enam ialah, selama menjalankan sidang tuntutan Ferdy Sambo selalu berbelit-belit dan membuat benang semakin kusut akibat pernyataannya yang tidak konsisten.

“Ferdy Sambo selalu muter-muter dan berbelit. Bahkan sempat tidak mengakui perbuatannya,” kata Rudi

Dengan demikian juga jaksa Rudi Irmawan menambahkan bahwa tidak ada hal yang meringankan atas kasus ini kepada tuntutan Ferdy Sambo.

https://pinusi.com/fokus/ancang-ancang-parpol-jelang-pilpres-2024-siapa-kandidat-capres/

Editor : Cipto Aldi

Terkini

Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
PinHealth | in 7 hours
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
PinFinance | in 7 hours
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta