Sekolah Tatap Muka Didukung Mayoritas Publik, Menurut Survei ASI

Oleh CarrisaeltrFriday, 30th April 2021 | 10:08 WIB
Sekolah Tatap Muka Didukung Mayoritas Publik, Menurut Survei ASI

Sekolah tatap muka direstui 75,8 persen masyarakat. Akan tetapi penggunaan teknologi digital tetap dianggap perlu.

PINUSI.COM – Sekolah tatap muka mendapat persetujuan dari mayoritas masyarakat, dan berharap kebijakan tersebut segera dimulai secara merata. Demikian hasil dari survei nasional bertajuk Pendapat Publik Terhadap Isu-isu Dunia Pendidikan Nasional di Era Pandemi, lembaga Arus Survei Indonesia (ASI).

Survei yang menggunakan metode multistage random sampling ini, memiliki margin eror 3,1 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen. Sementara waktu pelaksanaannya, pada 21-25 April 2021, mewawancarai 1000 responden dari 34 Provinsi, melalui sambungan telepon.

Hasilnya, ASI mendapati sebanyak 75,8 persen publik yang mengaku setuju untuk kebijakan sekolah tatap muka segera dilakukan. Sementara 20,6 persen mengatakan tidak setuju dan 3,6 persen lainnya mengaku tidak tahu atau tidak menjawab.

Sementara jumlah publik yang ingin pembelajaran tatap muka ini dibuka secara bertahap sebanyak 49,4 persen. 29,15 persen berpendapat untuk dibuka secara serentak dan 21,5 persen sisanya mengaku tidak tahu atau tidak jawab. Di sisi lain, sebanyak 64,7 persen berpendapat bahwa penggunaan teknologi digital tetap dibutuhkan untuk menunjang pembelajaran.

Sedangkan publik yang tidak setuju pembelajaran tatap muka dibuka sebanyak 20,6 persen. Dari jumlah itu, sebanyak 39,7 persen beralasan takut dengan angka penyebaran Covid-19 masih tinggi, 21 persen lainnya beralasan masih sedikitnya orang yang sudah diivakin, lalu 17,8 persen beralassan siswa lebih senang belajar di rumah.

Kemudian yang beralasan siswa lebih rentan tertular Covid-19 saat sekolah tatap muka sebanyak 17,3 persen dan sisanya menjawab tidak tahu atau tidak menjawab. Di samping itu, survei ini juga mengungkap sebanyak 48,3 persen berpendapat pembelajaran daring kurang maksimal, lalu sebanyak 31,8 persen berpendapat banyak siswa mulai jenuh belajar di rumah.

Direktur Eksekutif Arus Survei Indonesia, Ali Rif'an—menukil detikcom, Kamis (29/4/2021)—mengklaim upaya pemerintah dalam hal ini Kemendikbud untuk segera menggelar sekolah tatap muka punya argumentasi kuat. "Pasalnya menurut data survei, sebanyak 65,7% publik berpandangan bahwa pembelajaran daring atau jarak jauh yang sedang berjalan selama ini kurang efektif," ujarnya.

Terkini

Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
PinNews | in 2 hours
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | in 33 minutes
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | 3 hours ago
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | 4 hours ago
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | 5 hours ago
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | 6 hours ago
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | 7 hours ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 8 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 8 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 8 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta