KPK Segera Lantik Ribuan ASN Yang Lolos TWK

Oleh CarrisaeltrMonday, 31st May 2021 | 17:17 WIB
KPK Segera Lantik Ribuan ASN Yang Lolos TWK
KPK tetap melantik ribuan pegawai yang telah lolos tes wawasan kebangsaan menjadi ASN (Foto: KPK)


PINUSI.COM –   KPK tetap akan menggelar pelantikan 1.271 pegawai yang lolos tes wawasan kebangsaan (TWK) menjadi ASN besok. Pelantikan itu diketahui akan digelar di Gedung Merah Putih KPK pukul 14.00 WIB. "Saya dapat undangan pelantikan besok jam 14.00," kata Kepala BKN Bima Haria Wibisana, kepada wartawan, Senin (31/5/2021).

Sementara itu, hal tersebut juga dibenarkan salah satu sumber detikcom. Para pegawai yang akan dilantik besok diketahui telah melakukan geladi bersih untuk acara pelantikan besok. "Benar, itu rekan-rekan baru pada selesai geladi bersih," katanya.

Dia menyebut pelantikan ASN khusus pegawai akan dilaksanakan pada pukul 15.30 WIB. Sedangkan untuk pelantikan Sekretaris Jenderal (Sekjen) KPK dilaksanakan pagi hari. "(Digelar pukul) 15.30 untuk pegawai. Paginya akan ada pelantikan Sekretaris Jenderal," ujarnya.

Para pegawai tersebut sebelumnya sempat meminta pelantikan tersebut untuk ditunda. Namun pimpinan KPK menolak permintaan tersebut. "Baik-baik saja (soal permintaan penundaan). Menghargai tindakan solidaritas, tapi menolak permohonan penundaan. Alasan menolak permohonan, karena sudah kesepakatan dengan beberapa lembaga, yaitu MenPAN-RB, BKN, LAN, dan Kumham," ujarnya.

Sebelumnya, KPK mengungkap alasan ingin melantik ratusan pegawai KPK yang lulus tes wawasan kebangsaan (TWK) sesegera mungkin. KPK menyebut komitmen pelantikan yang direncanakan 1 Juni 2021 itu dilakukan agar sekaligus memperingati hari lahir Pancasila.

"Sesungguhnya komitmen kami untuk melantik pada tanggal 1 Juni hal tersebut untuk memperingati dan menghormati Hari lahir Pancasila," kata Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron kepada wartawan, Minggu (30/5).

Belakangan, keinginan KPK melantik pada 1 Juni pun diminta ditunda oleh ratusan pegawai KPK lantaran persoalan tes wawasan kebangsaan. Ghufron menyebut sebetulnya dipilihnya momen 1 Juni itu agar menunjukkan para pegawai KPK Pancasilais. "Sehingga secara simbolik untuk menyatakan bahwa pegawai KPK Pancasilais," tuturnya.

Meski demikian, Ghufron menyebut pimpinan KPK mengapresiasi keinginan pegawai KPK agar pelantikan ASN pada 1 Juni 2021 ditunda. Mengenai jadi atau tidaknya pelantikan pegawai KPK yang lolos TWK di 1 Juni mendatang, dia mengatakan KPK akan menginformasikannya segera mungkin.

"Namun solidaritas juga substansialnya merupakan pengamalan sila persatuan yang juga kami apresiasi. Sehingga rencananya (pelantikan pegawai KPK menjadi ASN ini) akan kami bahas besok Senin. Hasilnya kita kabarkan selanjutnya," katanya.

Terkini

Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | in 6 hours
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 3 hours
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | in 2 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in an hour
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | a few seconds ago
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | an hour ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 2 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 2 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 2 hours ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 3 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta