Air France Diteror Bom, Jet Tempur Menggempur

Oleh CarrisaeltrFriday, 4th June 2021 | 10:50 WIB
Air France Diteror Bom, Jet Tempur Menggempur

Air France jadi sasaran aksi ancaman bom saat tengah mengudara menuju Kota Paris, Perancis. Memaksa pesawat tempur keluar hanggar.

PINUSI.COM – Sebuah pesawat maskapai Air France menerima ancaman bom saat tengah mengudara ke Paris, Prancis. Sebuah jet tempur pun dikerahkan untuk mengawal pesawat penumpang ini ke Bandara Charles de Gaulle.

Seperti dilansir AFP, Jumat (4/6/2021), pesawat tersebut mendarat dengan selamat di Bandara Charles de Gaulle, Prancis, usai terbang dari N'Djamena, Chad, pada Kamis (3/6) waktu setempat. Menteri Dalam Negeri Prancis, Gerald Darmanin, mengumumkan via Twitter bahwa pesawat itu langsung digeledah begitu mendarat di Prancis dan tidak ada peledak maupun bom yang ditemukan.

Juru bicara Angkatan Udara Prancis menuturkan kepada AFP bahwa pilot pesawat memberitahu pihak Air Traffic Control (ATC) soal dirinya menerima ancaman bom yang disampai via radio di tengah penerbangan. Tidak diketahui secara jelas pihak yang bertanggung jawab atas ancaman bom itu. "Ancaman jenis ini tidak biasa dan akan mengarah pada penyelidikan," sebut juru bicara itu.

Sebuah jet tempur Rafale dikerahkan untuk mengawal pesawat penumpang itu ke Bandara Charles de Gaulle, di mana semua penumpang diturunkan dari pesawat dengan aman. Sumber bandara menuturkan bahwa pesawat itu parkir di area khusus yang biasa digunakan untuk operasi keamanan. Pemeriksaan disebut telah dilakukan di area tempat duduk dan bagasi. Pasukan keamanan elite sempat dikerahkan ke lokasi sebentar, sebelum meninggalkan lokasi.

Terkini

Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
PinNews | in 6 hours
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | in 4 hours
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in an hour
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | 31 minutes ago
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | an hour ago
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | 2 hours ago
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | 3 hours ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 4 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 4 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 4 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta