Kamu Suka Tawuran ?, Kepolisian Ogah Terbitkan SKCK

Oleh JC_AldiTuesday, 5th April 2022 | 16:24 WIB
Kamu Suka Tawuran ?, Kepolisian Ogah Terbitkan SKCK

PINUSI.COM, JakartaKepolisian dari Satuan Reskrim Polres Metro Jakarta Barat akan melakukan pendataan terhadap kelompok geng motor dan juga para remaja atau pelajar yang pernah terlibat dalam aksi tawuran.

Kepolisian mengancam tidak akan menerbitkan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) untuk para remaja atau pelajar yang sering terlibat tawuran.

“Kami meminta kerjasamanya dalam menjaga Jakarta Barat yang aman dan kondusif. Jika nanti terbukti terlibat lagi, kami tidak akan sungkan memberikan sanksi,” kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat AKBP Joko Dwi Harsono, Selasa (5/4/2022).

Dan setelah melakukan pendataan, kini pihak kepolisian juga menghimbau kepada para anggota geng motor dan para remeja yang dulunya pernah terlibat dalam tawuran agar tidak pernah melakukan tawuran lagi kedepannya, sebab apabila jika terlibat lagi dalam aksi tawuran tersebut maka pihak kepolisian tidak akan pernah segan-segan melakukan sanksi tegas.

“Akan kami koordinasikan dengan pihak sekolah, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan yang mana jika masih dibawah umur, akan dicabut KJP nya,” ujarnya.

Selain itu, apabila nantinya akan ditemukan aksi serupa seperti keributan dan tawuran atau perbuatan tindak pidana, kepolisian juga mengancam tidak akan segan mencabut SKCK kepada para pelaku yang terlibat lagi.

Pastinya itu akan berdampak panjang bagi para remeja kedepannya yang untuk melanjutkan kependidikan ataupun melamar pekerjaan.

“Satreskrim akan berkoordinasi dengan Sat Intelkam agar pada saat akan mengurus SKCK maka pihaknya tidak akan menerbitkan SKCK tersebut bagi yang bersangkutan,” ucapnya.

Dan oleh karena itu, Joko juga memastikan kini pihaknya akan terus melakukan upaya agar pelaksanaan ramadhan pada tahun ini berjalan dengan lancar dan aman dari aksi tawuran para remeja tersebut.

“Sehingga masyarakat bisa menjalankan ibadah puasa di bulan suci ramadhan ini dengan khusyuk,” ujarnya.

Terkini

Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | in 7 hours
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 3 hours
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | in 2 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in an hour
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 7 minutes
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | an hour ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 2 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 2 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 2 hours ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 3 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta